Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Uber Indonesia Pastikan Tiket Perempat Final

By Senin, 16 Mei 2016 | 19:12 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Harris/Rosyika Eka Putri Sari, berekspresi setelah membawa tim Uber Indonesia imbang atas Hong Kong 2-2 pada partai kempat penyisihan Grup C yang berlangsung di  Kunshan Sport Center, China, Senin (16/5/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Harris/Rosyika Eka Putri Sari, berekspresi setelah membawa tim Uber Indonesia imbang atas Hong Kong 2-2 pada partai kempat penyisihan Grup C yang berlangsung di Kunshan Sport Center, China, Senin (16/5/2016).

Hanna Ramadini menjadi pahlawan penentu kemenangan tim Uber Indonesia atas Hong Kong seusai mengalahkan Ng Wing Yung, 21-16, 21-11 di Kunshan Sport Center, China, Senin (16/5/2016).

Tim Uber Indonesia mengalahkan Hong Kong dengan 3-2 pada laga penyisihan Grup C Piala Uber 2016. Kemenangan ini sekaligus memastikan tim Indonesia lolos ke babak perempat final.

Dua tim terbaik di tiap grup berhak untuk melaju ke perempat final. Indonesia sementara berada di posisi kedua klasemen grup C, dibawah Thailand.

Posisi ketiga dan keempat dihuni oleh Hong Kong dan Bulgaria. Jika tim Indonesia bisa mengalahkan Thailand pada laga final penyisihan grup C, maka Indonesia bisa berada di puncak klasemen.

Poin tim Uber Indonesia sebelumnya disumbangkan pasangan ganda putri Greysia Polii/Anggia Shitta Awanda dan Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari.

Meskipun menjadi penentu, penampilan Hanna begitu tenang. Hanna bermain taktis dengan memadukan reli-reli panjang dan smes keras ke arah Ng.

"Alhamdulillah bisa menang di partai penentuan, tadi di awal agak tegang juga sih, saya bermain hati-hati. Pokoknya saya kejar kemanapun arah bola dan tidak mau mati," kata Hanna.

"Hari ini saya punya motivasi lebih dibanding kemarin saat melawan Bulgaria. Kalau kemarin, tim Uber Indonesia sudah memastikan kemenangan, sekarang kan belum, partai saya jadi penentu," ucap Hanna.

Berikut hasil pertandingan tim Uber Indonesia vs Hong Kong (3-2):

Maria Febe Kusumastuti vs Yip Pui Yin: 19-21, 21-12, 18-21


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Badminton Indonesia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X