Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tommy Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Hong Kong

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 15 Mei 2016 | 19:30 WIB
Pemain tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, ketika tampil pada babak perempat final India Terbuka di Siri Fort Indoor Stadium, Jumat (1/4/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pemain tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, ketika tampil pada babak perempat final India Terbuka di Siri Fort Indoor Stadium, Jumat (1/4/2016).

Pebulu tangkis tunggal putra, Tommy Sugiarto, membawa Indonesia unggul 1-0 atas Hong Kong pada babak penyisihan Grup B Piala Thomas yang berlangsung di Kunshan Sport Center, Minggu (15/5/2016).

Tommy memenangi poin pertama setelah mengalahkan Ng Ka Long Angus, dua gim langsung, 21-17, 22-20.

Gim kesatu dibuka dengan baik oleh Tommy. Tampil percaya diri, dia langsung unggul 5-2.

Keunggulan ini dipertahankan Tommy sampai mencapai fase interval dalam kedudukan 11-8.

Selepas interval, laju permainan Tommy makin tak terbendung. Terus meraup poin, pebulu tangkis berperingkat ke-8 dunia itu memenangi gim kesatu.

Tertinggal satu gim membuat Ng tampil lebih berani pada gim kedua. Setelah meraih dua poin pertama, Ng langsung memegang kendali pertandingan.

Namun Tommy segera bangkit. Memenangi empat poin beruntun, dia menyamakan kedudukan menjadi 9-9.

Momentum pertandingan sempat kembali berbalik arah ketika Ng memenangi lima poin beruntun pada kedudukan 11-10.

Pemain berperingkat ke-11 dunia itu bahkan lebih dulu mencapai game point.

Namun, Tommy tetap tampil tenang. Meraih enam poin beruntun pada kedudukan 16-20, Tommy memastikan poin kemenangan pertama Indonesia.

Pada partai kedua, pasangan ganda putra terbaik Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dijadwalkan bertanding melawan Or Chin Chung/Tang Chun Man.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X