Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rosberg Tercepat, Rio di Urutan Ke-22

By Delia Mustikasari - Sabtu, 14 Mei 2016 | 17:39 WIB
Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, ketika sedang menjalani sesi latihan ketiga GP Spanyol di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Sabtu (14/5/2016).
CLIVE MASON/GETTY IMAGES
Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, ketika sedang menjalani sesi latihan ketiga GP Spanyol di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Sabtu (14/5/2016).

Pebalap Mercedes asal Jerman, Nico Rosberg, menjadi yang tercepat pada sesi latihan ketiga GP Spanyol, sedangkan pebalap Manor Racing, Rio Haryanto (Indonesia) berada di posisi ke-22.

Rio berada di urutan ke-22 dengan mencatat 1 menit 26, 251 detik setelah menyelesaikan 19 putaran pada sesi yang berlangsung di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol, Sabtu (14/5/2016).

Rekan satu tim Rio, Pascal Wehrlein berada di urutan ke-21 (1 menit 23, 204 detik) dengan menyelesaikan 13 lap.

Pada sesi yang berlangsung selama 60 menit tersebut. Rio semakin mempertajam catatan waktunya, dibandingkan sesi latihan kedua. Pada sesi latihan kedua, Rio mencatat 1 menit 27, 252 detik.

Rio dan Wehrlein kembali mencatat hasil bagus dengan berada di urutan teratas pencatat speed trap pada sesi ini.

Sesi latihan dimulai pukul 11.00-12.00 (16.00-17.00 WIB) dan 10 pebalap mencoba lintasan.

Rosberg bertahan sebagai yang tercepat hingga sesi berakhir. Rosberg menyelesaikan putaran tercepat 1 menit 23, 078 detik setelah menyelesaikan 15 lap.

Para pebalap akan melanjutkan sesi kualifikasi selama 60 menit mulai pukul 14.00 waktu setempat atau pukul 19.00 WIB.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Twitter Formula 1, Twitter Manor Racing


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X