Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Terakhir La Liga, Zidane Tidak Pikirkan FC Barcelona

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 14 Mei 2016 | 11:53 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dalam pertandingan La Liga 2015-2016 menghadapi Valencia di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada Minggu (8/5/2016).
DENIS DOYLE/GETTY IMAGES
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dalam pertandingan La Liga 2015-2016 menghadapi Valencia di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada Minggu (8/5/2016).

Menjelang penentuan peraih gelar La Liga musim 2015-2016, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane hanya ingin fokus ke laga timnya melawan Deportivo La Coruna, Sabtu (14/5/2016). Dia pun tidak akan mengecek hasil pertandingan pesaing El Real, FC Barcelona.

Pertandingan Deportivo-Madrid dan Granada-Barcelona akan berlangsung pada jam yang sama. Seperti diketahui, Real Madrid menguntit Barcelona di dua besar klasemen dengan terpaut satu poin.

Jika Madrid menang atas Deportivo, sementara Barca gagal mengalahkan Granada, Los Blancos-lah yang akan menjuarai La Liga musim ini.

Namun, pada momen-momen menentukan tersebut, Zidane mengaku hanya akan fokus memantau penampilan para anak buahnya.

"Saya tidak mau tahu apa yang terjadi pada tim lain hingga kami selesai bertanding. Memang, kepastian kami juara bergantung pada hasil Barcelona. Namun saya ingin para pemain fokus ke pertandingan," tutur Zidane.


Pelatih asal Prancis tersebut pun cukup optimistis dengan kesempatan skuatnya memenangi gelar La Liga.

"Kenapa tidak mungkin? Kami memenangi 11 laga berturut-turut, dan sekarang hanya memiliki selisih satu angka. Kami percaya kami punya kans hingga detik terakhir. Laga melawan Deportivo akan sangat penting," kata Zidane.

Namun, dia mengingatkan Cristiano Ronaldo dkk untuk memulai permainan dengan baik. Sebab, meski catatan laga kandang Deportivo buruk, Zidane menilai setiap laga tandang punya kesulitan masing-masing.

"Deportivo tim yang bagus, dan para penggemar mereka ingin mengakhiri musim ini dengan baik. Kami harus fokus sejak menit awal pertandingan," kata Zidane.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : AS English


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X