Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

15 Menit Terakhir menjadi Milik Barcelona

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 14 Mei 2016 | 21:27 WIB
Lionel Messi (tengah) melakukan selebrasi saat memperkuat FC Barcelona dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Arsenal di Stadion Emirates, London, 23 Februari 2016.
JAVIER SORIANO/AFP
Lionel Messi (tengah) melakukan selebrasi saat memperkuat FC Barcelona dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Arsenal di Stadion Emirates, London, 23 Februari 2016.

Hingga pekan ke-37 La Liga 2015-2016, FC Barcelona telah mencetak 109 gol ke gawang lawan. Menurut data statistik, Blaugrana paling ganas pada awal babak kedua hingga jelang akhir laga.

Jelang pertandingan pamungkas nan menentukan menghadapi Granada di Stadion Nuevo Los Carmenes, Sabtu (14/5/2016), Barcelona memiliki modal besar untuk menjadi pemenang. Tiga poin dari laga ini juga akan mengukuhkan mereka sebagai yang terbaik di Spanyol musim 2015-2016.

Hingga pekan ke-37, Barcelona unggul satu poin dari Real Madrid. Sedangkan Atletico Madrid yang berada di posisi ketiga dan terpaut tiga poin, tidak akan bisa melewati posisi Barcelona karena kalah head-to-head sebagai faktor penentu peringkat jika terjadi poin sama di klasemen La Liga.

Baca Juga:

Selain memiliki materi yang jauh lebih baik dari Granada, sejauh ini Barca adalah tim dengan jumlah produktivitas gol terbanyak. Mereka unggul satu dari rival terbesar, Real Madrid, yang baru mengemas 108 gol.

Sedangkan dalam hal kebobolan, Barcelona berada di peringkat kedua dengan 29 kali kebobolan di bawah Atletico Madrid (18 kali kebobolan).

Dalam hal mencetak gol, Barca sangat bergantung kepada ketajaman trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar Junior (trio MSN). Total, ketiga pemain itu telah menyumbangkan 87 gol dari total 109 yang dimiliki Barca atau 79,8 persen!

Suarez menjadi pemain Barcelona paling subur di La Liga sejauh ini dengan 37 gol. Sedangkan Messi menyumbangkan 26 gol dan Neymar 24 gol.

Berikut daftar pencetak gol terbanyak Barcelona hingga pekan ke-37 La Liga 2015-2016:

  1. Luis Suarez 37 gol
  2. Lionel Messi 26 gol
  3. Neymar Junior 24 gol
  4. Ivan Rakitic 7 gol
  5. Munir El Haddadi 3 gol
  6. Gerard Pique 2 gol
  7. Arda Turan 2 gol
  8. Marc Bartra 2 gol
  9. Thomas Vermaelen 1 gol
  10. Rafinha Alcantara 1 gol
  11. Andres Iniesta 1 gol

Jika diurutkan lagi berdasarkan kapan para pemain Barcelona paling banyak mencetak gol per interval 15 menit, jawabannya ada pada sepanjang babak kedua. Barca paling ganas membobol gawang lawan pada awal babak kedua dan jelang akhir laga.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X