Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

United Training 2016 Kembali Terlaksana di Markas Bali United

By Yan Daulaka - Rabu, 11 Mei 2016 | 19:36 WIB
Pemilik Achiles dan Corsa, Pieter Tanuri (dua dari kanan) pose bersama Andi F Noya (Kick Andy Foundation) serta pelatih Bali United, Indra Sjafri (kanan) dan pesepak bola Yabes Roni Malaifani (kiri) dalam peluncuran United Training, Selasa (10/5/2016).
YAN DAULAKA/BOLA/JUARA.NET
Pemilik Achiles dan Corsa, Pieter Tanuri (dua dari kanan) pose bersama Andi F Noya (Kick Andy Foundation) serta pelatih Bali United, Indra Sjafri (kanan) dan pesepak bola Yabes Roni Malaifani (kiri) dalam peluncuran United Training, Selasa (10/5/2016).

18 Mei 2016.

United Training 2016 merupakan acara pelatihan tentang sepak bola yang dikhususkan untuk para pesepak bola berusia muda. Para pemain muda itu juga memiliki latar belakang keluarga tidak mampu.

”Achilles Corsa sangat konsen untuk pembinaan usia muda. Kami ingin membuat para pemain muda yang kurang secara materi untuk mendapatkan pelatihan dan pendidikan sepak bola yang berkualitas,” ujar Head of Network Development & Sport Activity PT. Multistrada Arah Sarana, Akhmad Nursyamsu kepada JUARA.

”Acara ini nantinya akan diikuti oleh 60 peserta yang berasal dari Bali, Jawa, Sumatera, Nusa Tenggara, Kalimantan, dan Papua,” lanjutnya.

Adapun rangkaian acara tersebut meliputi pembelajaran mengenai budi pekerti atau soft skill training. Kemudian, pelatihan ini ditutup oleh sesi materi teknik sepak bola selama empat hari penuh.

Baca juga:

Pelatihan teknik yang dimaksud nantinya akan diajarkan langsung oleh tiga pelatih dari Manchester United Foundation. Mereka adalah Dave Chapman, Chris Deardean, dan Luke Morgan.

Di hari terakhir United Training, para peserta akan dibawa ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Mereka diberi kesempatan merasakan pengalaman layaknya pemain profesional.

Para peserta akan menggunakan seluruh fasilitas yang sama dengan yang dipakai oleh para pemain Bali United. Pada saat acara penutupan akan dipilih 10 pemain terbaik yang akan mendapatkan tabungan beasiswa masing-masing senilai Rp 10 Juta.

Mereka juga dapat paket wisata edukasi dari Krishna Bali, tabungan dini dari Bank BRI, serta tiket perjalanan dari Sriwijaya Air. Selain itu, mereka mendapatkan trofi dari Achilles Corsa dan Kick Andy Foundation.

[video]http://video.kompas.com/e/4884403109001_ackom_pballball[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X