Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Disalip Man United, Man City Wajib Salahkan Pemain

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 10 Mei 2016 | 20:36 WIB
Selebrasi kemenangan Pemain Manchester City, Bacary Sagna (3) dan Eliaquim Mangala (20) setelah lulus ke semifinal dalam pertandingan perempat final UEFA Champions League leg kedua antara Manchester City FC dan Paris Saint-Germain di Etihad Stadium tanggal 12 April 2016, Manchester, Inggris.
CLIVE BRUNSKILL/GETTY IMAGES
Selebrasi kemenangan Pemain Manchester City, Bacary Sagna (3) dan Eliaquim Mangala (20) setelah lulus ke semifinal dalam pertandingan perempat final UEFA Champions League leg kedua antara Manchester City FC dan Paris Saint-Germain di Etihad Stadium tanggal 12 April 2016, Manchester, Inggris.

Bacary Sagna menyatakan bahwa para pemain wajib disalahkan apabila Manchester City gagal melaju ke Liga Champions pada musim depan.

Saat ini, Manchester City berada di urutan keempat (batas akhir zona Liga Champions) dengan perolehan 65 poin. Mereka hanya unggul dua poin dengan sang rival sekota, Manchester United.

Manchester United pun berpeluang besar merebut posisi tim asuhan Manuel Pellegrini. Terlebih, Manchester United masih menyisakan dua pertandingan Premier League.

Lawan yang akan dihadapi Manchester United adalah West Ham United, yakni pada dini hari nanti (01.45 WIB), dan AFC Bournemouth (15/5/2016).

Sementara itu, Manchester City tinggal menjalani satu pertandingan, yakni kontra Swansea City di kandangnya, pada 15 Mei 2016.

"Ini sangat mengecewakan, terutama soal cara kami memulai musim ini. Kami patut disalahkan," ujar Sagna seperti dikutip dari Squawka, Selasa (10/5/2016).

"Kami memiliki segalanya untuk menjadi yang terbaik. Semoga kami mendapatkan tiga poin saat melawan Swansea," katanya.


Dalam kancah Premier League, Manchester United memiliki rekor yang bagus saat berkunjung ke Boleyn Ground, markas West Ham. Dari enam pertemuan terakhir, Manchester United menang empat kali.

"West Ham adalah tim yang berkualitas, terutama jika mereka sedang bermain di kandang. Mereka pernah mengalahkan beberapa tim besar pada musim ini," ucap Sagna.

"Jadi, jika mereka menang (atas Manchester United), tentu hal itu bagus bagi kami. Setelah itu, kami harus mengalahkan Swansea City," tuturnya.

[video]http://video.kompas.com/e/4885581699001_ackom_pballball[/video]


Editor :
Sumber : Squawka


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X