Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penghargaan dan Persembahan Gerrard di Museum Liverpool FC

By Jalu Wisnu Wirajati - Selasa, 10 Mei 2016 | 10:00 WIB
Tampilan saat memasuki area khusus Gerrard di Museum Liverpool FC.
JALU WISNU WIRAJATI/KOMPAS.com
Tampilan saat memasuki area khusus Gerrard di Museum Liverpool FC.

Steven Gerrard punya tempat spesial di mata pencinta Liverpool FC. Karena itu, penghargaan khusus diberikan manajemen kepada pemain yang kini membela Los Angeles Galaxy itu.

Di Museum Liverpool FC yang berada di Stadion Anfield, dibuatkan area khusus bagi Gerrard. Di area tersebut, pengunjung bisa melihat cerita Gerrad sejak umur 8 tahun bergabung dengan Liverpool, perjalanan karier profesionalnya, termasuk saat membela tim nasional Inggris.

"Area ini dibuka ketika Gerrard memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim 2014-2015," ujar Donna, pemandu tur sekaligus kasir museum kepada sejumlah pemenang Standard Chartered Cup 2016.

"Sekitar Juli atau Agustus, area tersebut dibuka. Selain di museum, terdapat pula area di Boot Room Cafe yang menggambarkan perjalanan karier sang Kapten Fantastis," tuturnya lagi.


Kostum yang dipakai Gerrard dan Andriy Shevchenko pada final Liga Champions 2005.(JALU WISNU WIRAJATI/KOMPAS.com )

Salah satu bagian menarik dari area khusus Gerrard itu adalah keberadaan sejumlah jersey dari pemain dari klub rival Liverpool.

"Kostum-kostum ini tak ubahnya dunia bagi saya," demikian bunyi tulisan Gerrard di kaca lemari pajangan jersey itu.
Gerrard memang menjadi salah satu pemain yang doyan mengoleksi jersey. Setiap melakukan pertukaran jersey, dia selalu mengoleksinya.

Kostum-kostum di museum itu awalnya adalah koleksi Gerrard yang dipajang di rumah dia. Namun, dia tampaknya juga ingin mempersembahkan kenangan-kenangan saat bertanding itu kepada para penggemarnya.

[video]http://video.kompas.com/e/4884406356001_ackom_pballball[/video]


Editor :
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X