Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hendra Setiawan: Saya Optimistis dengan Pemain Muda di Tim Thomas Indonesia

By Senin, 9 Mei 2016 | 19:18 WIB
Kapten Tim Thomas Indonesia, Hendra Setiawan (paling kiri),  Kapten Tim Uber Indonesia, Greysia Polli, Ketua Umum PP PBSI, Gita Wirjawan,  Waketum PP PBSI, Achmad Budiharto, Manajer Tim Thomas dan Uber 2016, Rexy Mainaky, dalam konferensi pers di ruang serbaguna Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Senin (9/5/2016).
ARTISTA LUSHAR NOVA/JUARA.NET
Kapten Tim Thomas Indonesia, Hendra Setiawan (paling kiri), Kapten Tim Uber Indonesia, Greysia Polli, Ketua Umum PP PBSI, Gita Wirjawan, Waketum PP PBSI, Achmad Budiharto, Manajer Tim Thomas dan Uber 2016, Rexy Mainaky, dalam konferensi pers di ruang serbaguna Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Senin (9/5/2016).

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan, mengaku bahwa dia optimistis dengan kehadiran sejumlah pemain muda dalam skuat Piala Thomas yang akan berlaga di Kunshan, China, 15-22 Mei.

"Saya optimistis pada kemampuan rekan-rekan setim yang terbilang junior. Untuk mencapai puncak penampilan atlet muda masih membutuhkan waktu dua sampai tiga tahun," kata Hendra pada acara pelepasan tim di pelatnas bulu tangkis, Cipayung, Jakarta, Senin (9/5/2016).

Hendra mengatakan bahwa persiapan bersama tim sudah cukup matang. Dalam tim Thomas Indonesia, Hendra terpilih sebagai kapten tim.

"Saya senang mendapat berkesempatan memimpin tim yang para pemainnya masih relatif muda," ujar Hendra.

Dia pun berharap tim Thomas Indonesia bisa meraih hasil maksimal seperti Kejuaraan Asia di Hyderabad India, 15-21 Februari.

Baca Juga:

"Saya yakin dengan tim yang saya pimpin karena sebelumnya saya telah mendapat pengalaman di India pada babak kualifikasi Piala Thomas. Saya yakin tim akan mempersembahkan yg terbaik," tutur Hendra.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI sekaligus manajer tim Thomas dan Uber, Rexy Mainaky mengatakan bahwa kesiapan tim saat ini telah mencapai 100 persen.

"Sejujurnya kami kehabisan waktu untuk melakukan persiapan secara khusus. Hal itu dikarenakan padatnya pertandingan pada kejuaraan Asia. Anggaplah ami telah melakukan simulasi tahapan persiapan pertandingan pada kejuaraan Asia kemarin," tutur Rexy.


Pebulu tangkis ganda putra nasional, Hendra Setiawan, mencium bendera pada acara pelepasan tim Thomas Uber Indonesia di Gedung Serba Guna, pelatnas bulu tangkis, Cipayung, Jakarta, Senin (9/5/2016).(BADMINTON INDONESIA)

"Sejauh ini pelatih sudah melakukan yang terbaik untuk mempersiapkan para atlet. Kekompakkan tim juga sudah dilakukan. Kami tinggal mengerjakan pembenahan akhir, yaitu pemulihan kondisi fisik serta kefokusan pada permainan," kata Rexy melanjutkan.

Indonesia kembali berpeluang menghadapi Jepang pada Piala Thomas. Namun, pada putaran final Jepang ya.ng merupakan juara bertahan Piala Thomas tidak akan diperkuat oleh pemain tunggal putra Kento Momota.

"Hal tersebut memang akan memengaruhi kemenangan pada Jepang. Yang terpenting, saat ini tim fokus pada lawan yang akan dihadapi pada penyisihan grup," ujar Rexy

"Saya punya keyakinan pada tim Thomas dalam kepemimpinan Hendra. Juara merupakan target kami dengan segala strategi dan taktik yg akan dibicarakan bersama pemain dan tim," kata Rexy.

Ketua Umum PP PBSI, Gita Wirjawan juga menyebut dirinya optimis tim Thomas Indonesia akan menjuarai Piala Thomas 2016.

Tim Thomas Indonesia tergabung dalam Grup B bersama India, Thailand, dan Hongkong.

Laga perdana Tim Thomas Indonesia pada ajang Piala Thomas dan Uber Cup 2016, akan berlangsung pada 15 Mei mulai pukul 19.00 waktu setempat. Pada laga perdana, Indonesia akan menghadapi Hong Kong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X