Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Menang Tipis di Kandang Bologna

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 8 Mei 2016 | 03:47 WIB
Penyerang AC Milan, Carlos Bacca, mengeksekusi tendangan penalti dan membawa timnya unggul atas Bologna, dalam lanjutan Serie A di Stadion Renato Dall'Ara, Sabtu (7/5/2016) waktu setempat.
Dok. AC Milan
Penyerang AC Milan, Carlos Bacca, mengeksekusi tendangan penalti dan membawa timnya unggul atas Bologna, dalam lanjutan Serie A di Stadion Renato Dall'Ara, Sabtu (7/5/2016) waktu setempat.

AC Milan meraih tiga poin berkat kemenangan tipis 1-0 di markas Bologna, dalam lanjutan Serie A di Stadion Renato Dall'Ara, Sabtu (7/5/2016) waktu setempat. Gol semata wayang tim tamu diciptakan oleh Carlos Bacca melalui titik putih.

Dengan kemenangan ini, AC Milan naik satu tingkat ke urutan keenam dengan perolehan 57 poin. Mereka terpaut empat poin dari penghuni posisi kelima, Fiorentina.

Sejak menit ke-12, Bologna sudah harus bermain dengan 10 orang lantaran Amadou Diawara diganjar kartu kuning kedua. Kartu pertama diterima Diawara pada enam menit sebelumnya.

Kendati demikian, unggul dalam jumlah pemain tak memudahkan AC Milan. Tim asuhan Cristiano Brocchi itu terlihat masih kesulitan dalam mengembangkan permainannya.

AC Milan pun baru bisa mencetak gol pada menit ke-40, melalui eksekusi penalti Bacca. Penalti diberikan wasit setelah Luiz Adriano dijatuhkan kiper Bologna, Angelo Da Costa.

Memasuki babak kedua, permainan AC Milan membaik. Unggul 1-0 dirasa belum cukup bagi pasukan Rossoneri - julukan AC Milan.

Hasilnya, pada menit ke-50, AC Milan sempat menciptakan peluang lewat tandukan Bacca. Namun, upaya pemain asal Kolombia itu masih belum tepat sasaran.

Lima menit sebelum laga usai, AC Milan menciptakan peluang melalui Luiz Adriano. Pemain asal Brasil itu melepaskan tendangan jarak jauh, tetapi masih melayang di atas mistar gawang Bologna.

Hingga wasit meniup peluit panjang, tak ada lagi gol yang tercipta. AC Milan pun mengunci kemenangan 1-0 atas Bologna di kandangnya.

Bologna 0-1 AC Milan (Carlos Bacca 40'-p)

Susunan Pemain

Bologna: 1-Angelo Da Costa; 28-Daniele Gastaldello (8-Saphir Taider 72'), 2-Marios Oikonomou, 13-Luca Rossettini (24-Alex Ferrari 90'), 25-Adam Masina; 21-Amadou Diawara, 33-Matteo Brighi; 17-Emanuele Giaccherini, 23-Franco Brienza, 11-Camilo Zuniga (26-Anthony Mounier 80'); 99-Sergio Floccari

Pelatih: Roberto Donadoni

AC Milan: 99-Gianluigi Donnarumma; 5-Philippe Mexes, 13-Alessio Romagnoli, 96-Davide Calabria, 2-Mattia De Sciglio; 27-Juraj Kucka (16-Andrea Poli 70'), 18-Riccardo Montolivo, 4-Jose Mauri (91-Andrea Bertolacci 57'); 10-Keisuke Honda (72-Kevin-Prince Boateng 84'); 70-Carlos Bacca, 9-Luiz Adriano

Pelatih: Cristian Brocchi

Wasit: Daniele Doveri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X