JAKARTA, JUARA.net – Persija Jakarta akan meladeni Semen Padang pada laga kandang perdananya musim ini di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (8/5/2016). Menuju laga itu, Persija mencoret Pierre Boya dan pelatih Paulo Camargo punya asa ke Jakmania.
Pierre Boya akhirnya gagal jadi bagian klub berjulukan Macan Kemayoran. Pemain asal Kamerun itu bukan tipe pesepak bola yang dibutuhkan oleh Paulo Camargo sehingga dipulangkan oleh sang pelatih.
Persija akhirnya memilih striker asal Kolombia, Jose Adolfo Guerra sebagai pemain asing depan mereka. ”Saya tak butuh penyerang lagi, tetapi gelandang kreatif. Kami cukup dengan Jose Guerra saja,” ujar Camargo seusai uji lapangan SUGBK pada Sabtu (7/5/2016) pagi.
Sebelumnya menuju laga ini, Camargo mengatakan anak asuhnya wajib menang. Sebab, pertandingan ini sangat penting baginya, Persija, dan tentunya pendukung fanatik Macan Kemayoran, Jakmania.
”Kami main di Jakarta, kemenangan adalah pilihan mutlak. Persija cukup bangga punya dukungan besar dari Jakmania, kami ingin memberikan kebahagian bagi semua pada laga ini,” tutur Camargo tengah pekan lalu.
”Saya punya pesan untuk Persija, kalian hebat dan pasti membuat kami semakin kuat. Saya rasa bersatunya pemain, pelatih, manajemen dari Persija dan Jakmania adalah kekuatan besar menuju laga ini,” ucapnya.
Persija sebelumnya berbagi satu poin pada laga perdana di Stadion Mandala, Jayapura. Dijamu Persipura pada Jumat (29/5/2016), Persija menahan tuan rumah dengan skor 1-1.
[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4882469017001&preload=none[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar