Pelatih FC Bayern Muenchen, Pep Guardiola menuding kehadiran mata-mata di ruang ganti yang membocorkan informasi internal klub. Menurut Guardiola, mata-mata tersebut ingin menjatuhkan kredibilitasnya sebagai pelatih.
Masa bakti Guardiola di Allianz Arena akan berakhir pada akhir musim 2015-2016. Jelang laga melawan Ingolstadt, Sabtu (7/5/2016), Guardiola menyebut tentang kehadiran pihak yang membocorkan rahasia kamar ganti kepada pers.
"Banyak informasi yang seharusnya rahasia. Saya rasa ada pihak-pihak yang ingin menjatuhkan saya," kata Guardiola.
Sebelumnya, tabloid Bild mengabarkan Guardiola kesal dengan tim medis klub karena lambat menangani cedera para pemain.
Ini bukan pertama kali klub peraih 25 gelar Bundesliga tersebut terganggu isu mata-mata.
4 – For the first time since the 70s @borussia_en are unbeaten in 4 Bundesliga games in a row against FC Bayern (W2, D2). Bogey. #FCBBMG
— OptaFranz (@OptaFranz) April 30, 2016
Pada Januari 2016, majalah olahraga Kicker mengabarkan kemarahan Guardiola kepada beberapa pemain yang dianggap kelebihan berat badan.
Pada akhir November 2013, mata-mata yang sama juga disinyalir membocorkan strategi Guardiola saat akan menghadapi Borussia Dortmund.
Pelatih asal Spanyol tersebut tidak menyebutkan identitas pembocor informasi klubnya. Namun, dia menyiratkan kelegaan karena tidak harus berurusan dengan oknum tersebut musim depan.
Seperti diketahui, Guardiola akan hengkang ke Manchester City musim depan.
"Musim depan saya sudah tidak di sini, tetapi mungkin orang tersebut masih ada. Dia tidak sadar, apa yang dilakukan tidak membantu klub. Namun, sekarang itu sudah bukan urusan saya," kata Guardiola.
[video]http://video.kompas.com/e/4878329731001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Kicker, ESPN |
Komentar