BANDUNG, JUARA.net – Persib Bandung memboyong sebanyak 20 pemain ke Samarinda. Klub berjulukan Maung Bandung ini akan menghadapi tuan rumah Pusamania Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (7/5/2016).
Pelatih Persib, Dejan Antonic menuturkan, dalam daftar 20 pemain tersebut, ia juga memboyong dua pemain muda U-21. Mereka adalah bek Rudolof Yanto Basna dan gelandang Febri Hariyadi.
Namun menjelang ke berangkatan, Febri batal dibawa ke Samarinda karena kondisi kebugaran. Untuk mengisi satu slot pemain muda, pelatih asal Serbia ini akhirnya membawa Gian Zola yang sebelumnya akan ditinggal di Bandung.
”Ada perubahan, katanya tadi pagi Febri ada masalah jadi tak ikut. Penggantinya, saya pilih Zola,” kata Dejan saat ditemui di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Kamis (5/5/2016).
Baca juga:
- Percaya Ade Jantra, Pelatih Persija Siapkan Dua Skema
- Kabar Bagus untuk Arema Menuju Laga Kontra Surabaya
Mantan arsitek Pelita Bandung Raya (PBR) ini mengungkapkan, kondisi pemain yang diboyong ke tanah Borneo seluruhnya dalam keadaan bugar. Mereka siap untuk melakoni pertandingan tandang pertama Maung Bandung.
Rombongan tim Persib sudah bertolak dari Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung menuju Samarinda. Atep dkk berangkat sekitar pukul 09.30 WIB, Kamis (5/5/2016).
Berikut 20 pemain yang dibawa Persib ke Samarinda:
Kiper: I Made Wirawan, Muhammad Natshir
Belakang: Purwaka Yudi, Vladimir Vujovic, Hermawan, Tony Sucipto, Dias Angga Putra, M Agung Pribadi, Rudolof Yanto Basna
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar