Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, diprediksi akan mengisi posisi yang ditinggal Jorge Lorenzo di tim Movistar Yamaha. Pengalaman membalap Pedrosa diklaim menjadi salah satu faktor penting bagi Yamaha.
Musim depan, Yamaha sudah dipastikan kehilangan Lorenzo, yang memilih hijrah ke Ducati. Kepergian Lorenzo ini membuat slot pebalap Yamaha masih tersisa satu.
Sebelumnya, Yamaha dilaporkan mengincar pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales, sebagai pengganti Lorenzo.
Namun, harian Inggris, MCN, yang dilansir MotoGP, Kamis (5/5/2016), menyebut Suzuki tidak akan melepas Vinales ke Yamaha.
Baca Juga:
- Zidane Kejar Rekor Eksklusif 6 Pelatih Legendaris Liga Champions
- Klopp Yakin Liverpool Melaju ke Partai Puncak
- Skuat Real Madrid Disambangi Raja Felipe VI dan Putri Sofia
Lebih lanjut MCN meyakini jika Yamaha kini lebih tertarik merekrut pebalap kaya pengalaman seperti Pedrosa untuk mendampingi Valentino Rossi pada musim balap 2017.
Sejak 2006, Pedrosa tercatat sebagai pebalap utama tim Repsol Honda.
Posisinya sebagai rider Honda tidak pernah tergeser, meski beberapa kali tim pabrikan Jepang itu memberinya rekan setim baru.
Tercatat, Pedrosa pernah membalap bersama Nicky Hayden (2006-2008), Andrea Dovizioso (2009-2011), dan Casey Stoner (2011-2012).
Saat ini, pebalap Spanyol itu membela tim Honda bersama rekan senegaranya, Marc Marquez, yang mulai bergabung pada 2013.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MotoGP, MCN |
Komentar