Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Robertino Pugliara Ingin Lebih Terlibat di Lapangan Tengah Persib

By Fifi Nofita - Kamis, 5 Mei 2016 | 16:19 WIB
Gelandang Persib, Robertino Pugliara, berduel dengan kapten Sriwijaya FC, Achmad Jufriyanto, pada laga Kejuaraan Sepak Bola Torabika 2016, 30 April 2016.
FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET
Gelandang Persib, Robertino Pugliara, berduel dengan kapten Sriwijaya FC, Achmad Jufriyanto, pada laga Kejuaraan Sepak Bola Torabika 2016, 30 April 2016.

Gelandang Persib Bandung, Robertino Pugliara, mengaku sudah siap untuk melakoni pertandingan kedua Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016 menghadapi Pusamania Bornoe FC (PBFC) di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (7/5/2016).

Mantan pemain Persipura Jayapura dan PS Polri ini menuturkan, pertandingan tandang perdana bagi Maung Bandung akan menjadi laga berat setelah sebelumnya hanya mampu bermain imbang dengan Sriwijaya FC di kandang.

Kendati begitu, pemain yang menggunakan nomor punggung 10 ini menilai tim berjuluk Maung Bandung sudah mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang.

Selain itu, kekurangan yang ada di laga sebelumnya sudah diperbaiki dalam latihan sebelum bertolak ke Samarinda.

"Kami main away, ini pertandingan berat tapi kami yakin dengan latihan dan kerja keras menghadapi pertandingan itu, kami pasti menang," ungkapnya.

Baca Juga:

Selain mempersiapkan diri bersama tim, Robertino juga mengevaluasi kekurangan pada dirinya.

Menurutnya, pada laga perdana ia minim memegang bola, hal itu tidak boleh terulang lagi saat menghadapi tim berjuluk Pesut Etam.

"Kalau persiapan pribadi saya coba lebih baik lagi, ambil lebih bayak bola karena di pertandingan kemarin saya enggak banyak dapat bola dan saya akan bermain lebih bagus lagi," tekadnya.

Soal kekuatan lawan, Robertino menilai PBFC merupakan tim solid dan dihuni beberapa pemain berpengalaman seperti mantan rekannya di PSM, Ponaryo Astaman.

Pada laga nanti, Ponaryo termasuk pemain yang patut untuk diwaspadai.

"Saya sudah tau gaya permainan Ponaryo seperti apa, saya pernah bermain juga sama dia. Tetapi, kami harus fokus pada permainan kita agar kita bisa menang di sana," tegasnya.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4878645638001&preload=none[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X