Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penundaan Pesta Juara FC Bayern Bikin Der Panzer Galau

By Sabtu, 7 Mei 2016 | 12:07 WIB
Bek tengah Bayern Muenchen, Serdar Tasci, merayakan gol saat melawan Borussia Moenchengladbach dalam laga lanjutan Bundesliga 2015-2016 di stadion Allianz Arena, Muenchen, 30 April 2016.
DANIEL KOPATSCH/GETTY IMAGES
Bek tengah Bayern Muenchen, Serdar Tasci, merayakan gol saat melawan Borussia Moenchengladbach dalam laga lanjutan Bundesliga 2015-2016 di stadion Allianz Arena, Muenchen, 30 April 2016.

Suporter Bayern Muenchen siap berpesta. Gol yang diciptakan Thomas Mueller pada menit ke-6 dalam laga kontra Borussia Moenchengladbach (30/4/2016), menjadi indikasi kuat bahwa FC Hollywood bakal memastikan menggenggam titel juara Bundesliga 2015/16.

Penulis: Wieta Rachmatia

Namun, euforia pendukung Muenchen yang memenuhi Allianz Arena hanya bertahan hingga pertengahan babak kedua.

Pada menit ke-72, Andre Hahn berhasil mencetak gol balasan ke gawang Muenchen.

Skor 1-1 bertahan hingga pertandingan usai. Dengan hanya meraup satu poin, Muenchen belum bisa menahbiskan diri sebagai jawara Liga Jerman musim ini.

Di sejumlah media Jerman, muncul spekulasi bahwa Muenchen sengaja "menunda" gelar agar kompetisi tetap seru hingga laga pamungkas.

Tudingan tersebut langsung dibantah bek Muenchen, Jerome Boateng.

"Kami mengawali pertandingan melawan tim tangguh, dengan sangat baik," ucap Boateng seperti dikutip situs resmi Muenchen.


Bek Bayern Muenchen, Jerome Boateng. (CHRISTOF STACHE / AFP)

"Tentu saja kami ingin memastikan diri sebagai juara hari ini, di depan suporter kami. Sayang, kami tak mampu melakukannya," kata pemain bertahan tim nasional Jerman itu.

Di sisi lain, kegagalan Muenchen memastikan gelar juara Bundesliga pada laga pekan ke-32, kabarnya membuat ofisial skuat nasional Jerman ketar-ketir.

Maklum, makin lama Muenchen memastikan gelar juara maka semakin pendek jadwal istirahat para pilar skuat Der Panzer menjelang putaran final Piala Eropa 2016.

Potensi cedera pun masih mengancam.

Sudah menjadi rahasia umum mayoritas pemain kunci di tim nasional Jerman berasal dari Muenchen.

Jangan lupa, Muenchen juga masih harus melakoni partai final DFB Pokal kontra Borussia Dortmund pada 21 Mei.

"Seperti biasa, memang tidak mudah menyatukan tim mengingat jadwal kompetisi klub yang padat. Fenomena semacam ini juga terjadi menjelang Piala Dunia di Brasil," ujar manajer tim nasional Jerman, Oliver Bierhoff.

"Beberapa pemain mungkin akan terlambat bergabung, dan proses integrasi mereka akan menjadi tantangan bagi kami," lanjutnya.

Tim nasional Jerman akan memulai persiapan menuju Prancis 2016 pada 23 Mei. Mereka akan menggelar kamp latihan di Ascona, Swiss.

Pasukan Die Mannschaft akan menggelar laga uji coba melawan Slovakia (29/5) dan Hungaria (4/6).

Sementara itu, kepastian akhir skuat tim nasional Jerman yang akan tampil di Piala Eropa harus ditetapkan pada 30 Mei.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.665


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X