Kejutan terjadi pada babak kedua turnamen Madrid Masters yang digelar di Caja Magica, Rabu (4/5/2016). Petenis non-unggulan dari Australia, Nick Kyrgios, memulangkan unggulan keempat asal Swiss, Stan Wawrinka, 7-6(7) 7-6(2).
Selain lolos ke babak ketiga, kemenangan Kyrgios itu juga merevisi rekor pertemuannya dengan Wawrinka menjadi imbang 2-2.
Sebelumnya, Kyrgios juga tampil sebagai pemenang pada duel di babak kedua Kanada Masters 2015.
Duel jilid keempat antara Kyrgios dan Wawrinka berjalan sengit sejak awal. Kedua petenis silih berganti memenangi gim.
Alhasil, set pertama harus diselesaikan melalui tie-break.
Pada fase ini, Kyrgios menunjukkan konsistensi serve-nya. Tampil lebih baik, dia menutup set pertama dengan kemenangan.
Situasi serupa kembali terjadi pada set kedua. Sekali lagi, pertarungan harus diselesaikan lewat tie-break.
Kyrgios yang membukukan 85 persen first-serve points sukses membungkam Wawrinka dua set langsung.
Pada babak berikutnya, Kyrgios akan menjumpai pemenang duel antara Pablo Cuevas (Argentina) dan Gael Monfils (Prancis).
Dari bagian putri, unggulan keempat asal Belarus, Victoria Azarenka, juga harus keluar dari turnamen.
Kembali mendapat cedera punggung, Azarenka memutuskan mundur.
Dilansir dari The Associated Press, petenis yang akrab disapa Vika itu mengaku melukai punggungnya saat bertanding melawan Laura Robson (Inggris) pada babak pertama.
Rasa sakit pada bagian punggung itu kemudian berlanjut ketika Azarenka menjalani laga babak kedua kontra Alize Cornet (Prancis).
Namun, petenis 26 tahun ini tetap mampu melewati hadangan Cornet dan mengamankan tempat pada babak ketiga.
Azarenka dijadwalkan bertanding melawan Louisa Chirico (Amerika Serikat) pada hari ini.
"Saya merasa tidak bisa melanjutkan kompetisi pada hari ini. Saya akan menjalani tes medis di sini sebelum mengambil keputusan terkait partisipasi saya di Roma. Hal itu harus saya lakukan untuk mendapatkan keputusan cerdas," kata Azarenka.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | The Associated Press |
Komentar