MALANG, JUARA.net – Striker Arema Cronus, Cristian Gonzales sedang terkulai di rumah sakit karena cedera parah. Tetapi, pria kelahiran Uruguay yang tahun ini genap berusia 40 tahun ternyata tetap bercanda dengan joke jenakanya.
Cristian Gonzales mendapatkan cedera yang membuat tulang rusuknya patah saat Arema menjamu Persiba Balikpapan, Minggu (1/5/2016). Kepada General Manager Arema, Ruddy Widodo, Gonzales menyatakan siap untuk bermain di laga tandang Arema menghadapi Madura United.
Mendengar hal tersebut, Ruddy kaget karena Gonzales masih terkulai di rumah sakit dan laga berlangsung akhir pekan ini. Namun, rasa kaget Ruddy berubah menjadi tawa setelah mendengar jawaban Gonzales.
”Yang cedera kan tulang rusuk saya, sedangkan yang bekerja adalah kaki saya,” ujar Gonzales seperti yang ditirukan oleh Ruddy.
Baca juga:
- Ada Isu Pengadangan, Aremania Tak Tur ke Madura
- Marcel Kesampingkan 'Top Scorer' demi Semen Padang
- Persis Solo Rancang Latihan Siang
Gonzales memang tidak mungkin bisa bermain saat menghadapi Madura United. Bahkan, Gonzales harus absen sekitar dua bulan dari panggung sepak bola untuk pemulihan cederanya itu.
Meski bercanda, di sisi lain Ruddy menilai bahwa yang diungkapkan oleh Gonzales tersebut merupakan bukti loyalitas pemain naturalisasi ini.
”Saya cukup salut dengan kemauan keras dari Gonzales yang ingin cepat pulih dari cederanya dan segera membela Arema. Karena bagaimanapun, dia merasa Arema masih membutuhkan tenaganya,” tutur Ruddy.
Selain Gonzales, Arema juga harus kehilangan pilar mereka, Dendi Santoso yang mengalami patah tulang fibula. Lalu, Syaiful Indra Cahya mengalami cedera hamstring yang mengakibatkan dia harus absen dua pekan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar