Bek kanan Persija Jakarta, Ismed Sofyan, menyatakan tidak ada yang spesial ketika timnya harus bertemu Persipura Jayapura. Kapten tim berjulukan Macan Kemayoran itu mengatakan Persija hanya perlu menyiapkan mental bertanding di kandang lawan.
"Biasa saja, tidak ada yang istimewa dari laga menghadapi Persipura. Kami hanya harus mempersiapkan mental bertanding," kata Ismed Sofyan, usai sesi latihan tim di Lapangan Villa 2000, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa (26/4/2016) pagi.
Persija dijadwalkan menghadapi Persipura Jayapura dalam laga pembukaan Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) A 2016 di Stadion Mandala, Jayapura pada Jumat (29/4/2016). Tim asal ibu kota dipastikan berangkat menuju Jayapura pada Selasa (26/4/2016) malam.
Selain itu, Ismed Sofyan juga mewaspadai semangat berjuang para pemain Persipura. Menurut pemain berusia 36 tahun itu, status tuan rumah akan membuat anak-anak Jayapura mendapat ekstra tenaga untuk memenangi pertandingan ini.
Baca juga:
- Debut Melatih, Bek 'Suster Ngesot' Tangani Madiun Putra
- Persib Punya Sponsor 'Apparel' Baru
- Ketika Gendut Doni Mulai Menggendut
"Salah satu yang harus diwaspadai adalah dorongan semangat dari para suporter tuan rumah. Hal itulah yang menjadi tambahan motivasi bagi para pemain lawan," kata pemain yang biasa disapa Bang Haji itu.
Membahas taktik yang diinstruksikan oleh pelatih Persija, Paulo Camargo, Ismed mengatakan timnya akan lebih bermain menunggu pada laga tersebut.
"Kami akan bermain lebih sabar pada laga meghadapi Persipura. Ya, mengingat status kami sebagai tamu pada pertandingan tersebut," ucap Ismed.
Persija dipastikan membawa 20 pemain dalam laga tandangnya tersebut, termasuk dua penyerang asing anyar, Pierre Boya (Kamerun) dan Jose Adolfo Guerra Argote (Kolombia). Namun, ada enam orang pemain yang tidak diberangkatkan ke Jayapura.
Berikut 20 Nama Pemain Persija yang Dibawa ke Jayapura:
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar