Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Herrera: Man United Punya Tim Fantastis dengan Masa Depan Cerah

By Verdi Hendrawan - Selasa, 26 April 2016 | 22:28 WIB
Selebrasi gol gelandang Manchester United, Ander Herrera, usai membobol gawang Midtjylland pada pertandingan leg kedua babak 32 besar Liga Europa di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 25 Februari 2016.
ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES
Selebrasi gol gelandang Manchester United, Ander Herrera, usai membobol gawang Midtjylland pada pertandingan leg kedua babak 32 besar Liga Europa di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 25 Februari 2016.

Gelandang Ander Herrera meyakini Manchester United memiliki tim fantastis. Kehadiran banyak pemain muda berkualitas di skuat juga membuat masa depan Setan Merah sangat cerah.

Setelah menghadapi krisis cedera di pertengahan musim, manajer Louis Van Gaal sangat bergantung pada pemain akademi seperti Marcus Rashford, Jesse Lingard, dan Timothy Fosu-Mensah.

Selain itu, beberapa pemain utama United berusia muda juga tampil gemilang, seperti Anthony Martial dan Luke Shaw.

"Saya pikir dalam dua atau tiga bulan terakhir, kami memiliki tim fantastis. Kami memiliki perpaduan antara para pemain muda yang fantastis dengan pemain berpengalaman," kata Herrera dikutip dari Sky Sports.

"Mereka memiliki kecepatan dan imajinasi. Tidak hanya Anthony (Martial) dan Marcus (Rashford), tetapi juga Jesse (Lingard) dan Memphis (Depay)," ucapnya.

Baca Juga:

Herrera juga tidak berpikir 2015-2016 adalah musim yang buruk bagi Man United.

Pasalnya, Setan Merah masih berpeluang meraih gelar Piala FA dan lolos ke Liga Champions musim depan.

Man United akan menantang Crystal Palace di partai puncak Piala FA dan memiliki empat pertandingan sisa di Premier League kontra Leicester City, Norwich City, West Ham United, dan Bournemouth untuk menembus posisi empat besar.

"Sekarang kami memiliki tim hebat dan kesempatan fantastis memenangkan gelar. Kami berpeluang mengalahkan Leicester di kandang karena berada pada kondisi yang baik dan berjuang masuk ke empat besar," tutur Herrera.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X