Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borussia Dortmund Lepas Mats Hummels ke FC Bayern?

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 26 April 2016 | 11:15 WIB
Bek Borussia Dortmund, Mats Hummels (kanan), berduel dengan gelandang Bayern Muenchen, Thomas Mueller, dalam pertandingan lanjutan Bundesliga 2014-2015 di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, pada 4 April 2015.
SASCHA STEINBACH/GETTY IMAGES
Bek Borussia Dortmund, Mats Hummels (kanan), berduel dengan gelandang Bayern Muenchen, Thomas Mueller, dalam pertandingan lanjutan Bundesliga 2014-2015 di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, pada 4 April 2015.

Spekulasi mengenai masa depan bek Borussia Dortmund, Mats Hummels (27) semakin memanas. Setelah dikaitkan dengan beberapa klub di luar Jerman, Hummels justru kini dikabarkan akan merapat ke FC Bayern Muenchen

Hummels diduga akan hengkang ke Bayern dengan nilai transfer 24 juta pounds atau sekitar Rp 459 miliar. Bek tim nasional Jerman tersebut sempat bermain untuk Bayern dari 2007 sampai 2009.

CEO Dortmund, Hans-Joachim Watzke pun memberi sinyal bahwa kapten Borussia Dortmund tersebut bisa saja kembali ke klub masa remajanya tersebut.

"Saya rasa, jika Mats pindah, dia akan ke Bayern. Dia merasa ada yang belum selesai di Bayern. Orangtuanya ada di Muenchen, dia pun pemuda kelahiran kota tersebut. Semua faktor tersebut mendukung kepindahannya," kata Watzke dalam wawancara di Sky Deutschland.

Selain faktor ingin membuktikan diri ke Bayern dan lebih dekat dengan keluarga, Watzke merasa Hummels tertarik ke Bayern juga karena godaan gaji yang lebih tinggi.

"Kami memang masih sanggup menggaji Mats, tetapi Bayern bisa mengajukan penawaran lebih tinggi. Saya toh tetap yakin kami bisa bernegosiasi dengan Mats, juga dengan pemain lain soal gaji," tutur Watzke.

Jika betul-betul pindah ke Bayern, Hummels akan menjadi pemain ketiga Dortmund dalam tiga tahun terakhir yang membelot dari Dortmund ke klub tersebut.

Sebelumnya, sudah ada Mario Goetze (23) pindah pada akhir musim 2012-2013, dan Robert Lewandowski (27) menyusul semusim kemudian.

Watzke menyiratkan dia bisa maklum jika Hummels memutuskan untuk mencari kesempatan bermain di klub lain setelah delapan tahun berseragam kuning-hitam Borussia Dortmund.

"Pada usia 28 tahun, dia pasti bertanya-tanya, haruskah dia pindah atau menghabiskan sisa karier bersama kami? Mats tengah dalam persimpangan jalan soal dia harus memilih jalan yang sulit, atau ada pilihan yang lebih mudah," kata Watzke.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Kicker


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X