Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Empoli, Carpi Menjauh dari Zona Degradasi

By Suryo Wahono - Selasa, 26 April 2016 | 04:41 WIB
Pemain Carpi, Antonio Di Gaudio, merayakan gol kemenangan yang ia cetak ke gawang Fiorentina dalam pertandingan Coppa Italia di Stadion Artemio Franchi, Florence, Italia, 16 Desember 2015.
GABRIELE MALTINTI/GETTY IMAGES
Pemain Carpi, Antonio Di Gaudio, merayakan gol kemenangan yang ia cetak ke gawang Fiorentina dalam pertandingan Coppa Italia di Stadion Artemio Franchi, Florence, Italia, 16 Desember 2015.

Carpi sukses menaklukkan Empoli 1-0 pada partai pekan ke-35 Serie A, Senin (25/4/2016) atau Selasa dini hari WIB, sementara Hellas Verona dipastikan tetap akan terdegradasi meski membuat kejutan dengan mengalahkan AC Milan 2-1 beberapa jam sebelumnya.

Carpi butuh dorongan untuk bertahan di Serie dan masuk ke pertandingan tersebut dengan menduduki peringkat ke-17. Perolehan poin mereka tadinya sama dengan Palermo di peringkat ke-18, hanya berbeda selisih gol.

Carpi bermain di kandang sendiri dan lebih diuntungkan karena salah satu pemain Empoli, Levan Mchedlidze, dikeluarkan oleh wasit pada menit ke-26, meski menjelang akhir pertandingan gelandang mereka, Lorenzo Lollo, juga mendapat kartu merah. Tetapi tim besutan Fabrizio Castori itu bermain dengan 10 orang setelah unggul pada menit ke-85 lewat gol Kevin Lasagna.

Masih ada tiga pertandingan yang akan mereka jalani. Pekan depan Carpi harus bertandang ke markas Juventus, sedangkan pesaing terdekat dari zona degradasi, Palermo akan menjamu Sampdoria.

Setidaknya masih ada pertarungan tiga tim menjelang akhir musim untuk menentukan siapa yang akan turun ke Serie B musim depan. Udinese di peringkat ke-16 belum cukup aman karena mereka hanya unggul tiga poin atas Carpi. Kendati begitu, tiga partai tersisa tampaknya lebih mudah.

Udinese masih harus bertanding melawan Torino di kandang sendiri, lalu bertandang ke Atalanta, dan terakhir bertemu dengan Carpi di Friuli. Sementara itu, setelah menghadapi Juve, Carpi masih harus bertemu Lazio.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X