Manajer Arsenal, Arsene Wenger, kecewa melihat timnya tidak mampu mencetak satu gol pun dalam pertandingan Premier League menghadapi Sunderland di Stadium of Light, Minggu (24/4/2016). Laga tersebut berakhir imbang 0-0.
Pada sepanjang pertandingan, Arsenal mampu menguasai 70 persen penguasaan bola. The Gunners juga dapat mengonversi kepemilikan bola itu menjadi 20 percobaan mencetak gol yang tujuh di antaranya tepat sasaran.
Akan tetapi, buruknya penyelesaian akhir membuat semua peluang tersebut sia-sia. Hal ini yang sangat disesalkan oleh Wenger usai laga.
"Saya pikir kami bermain baik, mendominasi, dan menciptakan beberapa peluang pada babak pertama. Namun, sayang, kami tidak mampu memanfaatkannya," kata Wenger kepada Sky Sports.
"Sunderland bertahan dengan baik dan secara keseluruhan, pertandingan ini sangat ketat pada babak kedua. Saya percaya kami memiliki cukup peluang untuk memenangi pertandingan hari ini, tetapi tidak cukup untuk mendapatkan gol," ucapnya.
Wenger berharap pada pertandingan berikutnya, lini serang Arsenal bisa lebih baik lagi dalam memanfaatkan peluang. Inkonsistensi The Gunners dalam hal ini telah mengubur asa mereka menjadi juara Premier League musim ini.
"Ini bukan hasil yang kami inginkan. Kami harus lebih tajam atas peluang yang kami ciptakan. Umpan para pemain mungkin tidak cukup cepat dan tepat waktu. Penyelesaian akhir kami hari ini bukan yang terbaik," tuturnya.
Hasil ini membuat Arsenal hanya mengumpulkan poin 64 dari 35 laga. The Gunners pun gagal menyalip Manchester City untuk kembali mengamankan posisi ketiga akibat kalah jumlah selisih gol.
Selain itu, posisi Arsenal juga terancam oleh kejaran Manchester United yang berada di posisi kelima dengan 59 poin dan memiliki satu pertandingan lebih banyak.
Jika mampu terus meraih kemenangan, Setan Merah juga bisa menembus empat besar jika laga Arsenal menghadapi Man City pada Minggu (8/5/2016) di Etihad tidak berakhir imbang.
[video]http://video.kompas.com/e/4859531171001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar