BANDUNG, JUARA.net – Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Glenn Sugita menuturkan, Zulham Zamrun sudah resmi menjadi bagian dari skuat Persib musim 2016. Pemain asal Ternate ini telah menandatangani kontrak dengan durasi satu musim.
Pemain berusia 28 tahun itu menurut Glenn Sagita, sengaja direkrut kembali untuk menambah kekuatan tim kebanggaan bobotoh. Dia ingin tim berjulukan Maung Bandung maksimal Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) A 2016.
”Untuk Zulham Zamrun sudah kontrak sama kami. Alhamdulillah, Zulham setuju dengan kami untuk satu musim kontrak,” ucap Glenn Sagita.
Kemampuan pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini memang tidak usah diragukan lagi. Sebelumnya, dia mampu membawa Persib meraih gelar juara sekaligus menjadi top scorer dan pemain terbaik di Piala Presiden 2015.
Menurut Glenn Sagita, kualitas dan prestasi Zulham Zamrun tersebut menjadi salah satu alasan manajemen PT PBB merekrutnya kembali. Apalagai, tim pelatih dan Manajer Persib, Umuh Muchtar juga sangat tertarik untuk kembali menggunakan jasa Zulham.
Baca juga:
- Game Terakhir, Nilmaizar Hasilkan 'Starting Eleven' Semen Padang
- Dua Calon Striker Asing Persija Tertahan di Singapura
- Persis Solo Akhirnya Ganti Pelatih
”Kami lihat waktu Piala Presiden, dia bagus sekali, top scorer juga. Kami perlu pemain seperti Zulham Zamrun, itu juga sudah dibicarakan dengan pelatih dan manajer, semua setuju dia gabung,” katanya.
Eks pemain Persipura Jayapura tersebut sudah diperkenalkan secara resmi oleh manajemen PT PBB. Dia sudah ada pada acara launching tim dan jersey Persib musim ini pada Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Sabtu (23/4/2016).
Bobotoh yang hadir langsung saat acara tersebut sangat menyambut baik hadirnya Zulham di skuat Maung Bandung.
[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4852094170001&preload=none[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar