JAKARTA, JUARA.net – Persija Jakarta sudah menetapkan tiga pemain asing, tetapi mereka masih ingin memenuhi satu slot tersisa. Satu slot ini diisi oleh striker impor dan para pemain yang akan trial kini tertahan di Singapura.
Persija seharusnya akhir pekan ini kedatangan dua pemain asing dengan posisi striker untuk menjalani seleksi. Dua pemain itu adalah Jose Adolfo Guerra Argote asal Kolombia dan Pierre Boya dari Kamerun.
Untuk Boya, pemain ini sudah disebut-sebut sejak sebulan lalu kalau bakal segera merapat ke Ibu Kota. Tetapi, pemain yang jadi bagian kejayaan Mohun Bagan pada musim 2014-2015 saat menjuarai I-League atau Liga India itu belum juga muncul.
”Keduanya sudah ada di Singapura, karena urusan visa, mereka pun tertahan di negara itu. Saya memaklumi karena mereka berasal dari Kolombia dan Kamerun sehingga agak sulit dan ketat soal visa,” tutur Presiden Persija, Ferry Paulus.
Ferry Paulus mengatakan, keduanya akan selesai mengurus visa pada Senin (25/4/2016) siang lalu terbang ke Jakarta. Tetapi, dia tak yakin apakah kedua pemain ini dibawa ke Jayapura untuk laga kontra Persipura pada partai pembuka Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) A 2016.
Baca juga:
- Para Pemain Persib Dapat 'Warning'
- Eks Rekan Duet Bambang Pamungkas Latih PSBI Blitar
- Pemain Persela 'Serbu' Kantor Pajak Saat Hari Kartini
”Kami masih latihan lagi dua kali sebelum ke Jayapura pada Senin dan Selasa (26/4/2016). Pemain yang siap saja akan dibawa. Kalau dua pemain asing itu, mereka mungkin hanya sekali latihan Selasa dan semua tergantung kondisi mereka,” tuturnya.
Sementara itu, pelatih Paulo Camargo mengaku buta dengan keduanya, termasuk Jose Guerra. Dia mungkin akan melakukan seleksi dan melihat kemampuan keduanya selepas laga kontra Persipura.
”Saya tak tahu mereka seperti apa. Saya sangat percaya dengan para pemain depan lokal milik Persija saat ini, ada Aldi (Al Achya) dan Rahmad Affandi pada laga di Jayapura,” ucap Camargo.
[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4858845918001&preload=none[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar