Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Lama Real Madrid dan David Silva

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 23 April 2016 | 16:15 WIB
Pemain Manchester City, David Silva, beraksi melepaskan tembakan di area pertahanan DYnamo Kyiv, 24 Februari 2016.
MICHAEL STEELE/GETTY IMAGES
Pemain Manchester City, David Silva, beraksi melepaskan tembakan di area pertahanan DYnamo Kyiv, 24 Februari 2016.

 Real Madrid sempat meminati David Silva pada musim 2009-2010. Ketika itu, kursi pelatih klub berjulukan Los Blancos masih diduduki oleh Manuel Pellegrini.

Ketertarikan Madrid dilatarbelakangi penampilan impresif Silva bersama Valencia. Berkat sumbangan delapan gol dan tujuh assist dari sang gelandang, Valencia mengakhiri musim La Liga di posisi ketiga.

"Saya pernah tertarik merekrut Silva. Dia merupakan pemain yang sangat bagus. Saya berpikir setiap pelatih menginginkan dia," ucap Pellegrini.

Transfer Silva ke Madrid tidak pernah terealisasi. Pellegrini juga didepak pada akhir musim tersebut karena gagal memberikan gelar juara liga.

"Sudah terlalu lama untuk mengingat mengapa kesepakatan tidak tercapai," tutur Pellegrini.

Pellegrini akhirnya bisa bekerja sama dengan Silva di Manchester City. Keduanya mengantarkan Man City ke semifinal Liga Champions dan akan melawan Real Madrid pada partai pertama di Stadion Etihad, Selasa (26/4/2016).

Akan tetapi, Silva masih diragukan tampil karena cedera pergelangan kaki. Dia sempat absen dalam tiga partai terakhir Premier League yang dilakoni klub berjulukan The Citizens.

Cedera serupa bukan kali pertama diderita Silva. Dia sempat mengalaminya pada September dan Oktober 2015.

"Semoga, dengan penanganan terakhir, dia bisa mencapai kondisi seratus persen dan tidak mendapatkan masalah serupa pada masa depan," kata Pellegrini.

Sebelum bertemu Madrid, pasukan Pellegrini harus melawan Stoke City pada partai Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (23/4/2016).

[video]http://video.kompas.com/e/4852861763001_ackom_pballball[/video]


Editor :
Sumber : FourFourTwo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X