Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija, Sinyal Tanpa Bepe?

By Sabtu, 23 April 2016 | 16:07 WIB
Gelandang Persija, Syahroni, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bali United dalam laga Trofeo Persija 2016, di stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (9/4/2016).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Gelandang Persija, Syahroni, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bali United dalam laga Trofeo Persija 2016, di stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (9/4/2016).

Meski telah mengikat tiga pemain asing, pencarian Persija masih berlanjut. Hari ini, Sabtu (23/4/2016), dua pemain asing seleksi berposisi striker akan kembali dipantau tim pelatih.

Penulis: Martinus Bangun/Ferry Tri Adi

Tiga nama pemain asing yang sudah dipastikan membela Macan Kemayoran di Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) A adalah William Pacheco (Brasil/bek tengah), Rafael Dos Santos Lima (Brasil/gelandang), dan Hong Soon-hak (Korea Selatan/gelandang).

Ketiganya diikat kontrak setelah skuat Macan Kemayoran menuntaskan tur uji coba ke Malang pekan lalu (0-1 vs Arema dan 1-1 vs Madura United).

Namun, dalam sesi latihan perdana sekembalinya dari Malang, Jumat (22/4/2016), trio Willian-Rafael-Hong Soon, terpaksa absen demi mengurus visa kerja di Singapura.

Yang menarik, tak satu pun di antara ketiga pemain tersebut berposisi sebagai striker.

Padahal, jika dilihat dari komposisi pemain yang saat ini masih bergabung di pemusatan latihan, slot di lini depan hanya menyisakan Rahmat Affandi dan pemain muda Aldi Al Achya.

Meski demikian, pelatih Paulo Camargo mengaku tak terlalu khawatir dengan kondisi tersebut.

“Hari Sabtu, kami akan seleksi lagi dua pemain asing berposisi striker. Jika kualitasnya bagus, tentu akan kita rekrut,” ujar Camargo usai sesi latihan Jumat, (22/4/2016).


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : BOLA Sabtu No. 025


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X