Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Jamin Tidak Akan Jual Neymar

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 21 April 2016 | 08:13 WIB
Aksi selebrasi penyerang Barcelona, Neymar, usai menjebol gawang Getafe, 12 Maret 2016.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Aksi selebrasi penyerang Barcelona, Neymar, usai menjebol gawang Getafe, 12 Maret 2016.

Wakil presiden Barcelona bidang olah raga, Jordi Mestre, mengatakan pihaknya tidak punya rencana untuk menjual Neymar pada bursa transfer musim panas mendatang.

Kemerosotan Barcelona dibarengi penurunan ketajaman Neymar. Hal ini kembali memunculkan spekulasi seputar masa depan pemain bintang asal Brasil ini.

Di empat pertandingan terakhir Barcelona hanya bisa menghasilkan satu poin. Lionel Messi dkk juga sudah dipastikan terdepak dari Liga Champions usai dikalahkan Atletico Madrid di perempat final.

Belakangan pun muncul rumor yang menyebutkan Barcelona berencana menjual Neymar pada bursa transfer musim panas ini.

Akan tetapi, Barcelona hanya akan melepasnya jika ada klub yang bersedia mengaktifkan klausul pelepasan kontrak Neymar senilai 190 juta euro atau sekitar Rp 2,8 triliun.

Baca Juga:

Ada tiga klub diyakini tertarik merekrut Neymar. Mereka juga sanggup memenuhi banderol maksimal Barcelona tersebut, yakni Real Madrid, Paris Saint-Germain, dan Manchester United. Namun, Mestre berusaha menepis rumor tersebut.

"Tentu saja tidak. Rumor itu selalu muncul, tetapi sudah berulang kali saya katakan bahwa kami senang Neymar di sini. Ia juga tidak akan dijual. Kami bahkan sama sekali tidak punya pikiran melakukannya," ujar Mestre seperti dilansir Sky Sports.

Neymar sudah mengoleksi 81 gol dari 135 penampilan sejak didatangkan ke Barcelona. Kehadirannya juga menjadikan lini depan Barcelona semakin menakutkan bersama Lionel Messi dan Luis Suarez.

Mestre juga mengungkapkan Neymar telah mendapatkan tawaran gaji lebih besar saat sebelum tiba di Camp Nou pada 2013 dari Santos. Namun, ia lebih memilih bergabung dengan Barcelona dan bermain satu tim dengan pemain seperti Messi.

"Saat ia bergabung dengan kami, ia tidak mengutamakan finansial meski klub lain menawarkannya uang lebih banyak. Neymar datang ke sini untuk bermain karena ia ingin bermain bagus bersama Messi untuk memenangi banyak trofi," ujar Mestre.

[video]http://video.kompas.com/e/4851263745001_ackom_pballball[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X