Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Imbang Lawan Newcastle, Pellegrini Cukup Senang

By Verdi Hendrawan - Rabu, 20 April 2016 | 07:20 WIB
Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini (kanan) saat memberikan instruksi kepada para pemainnya dalam laga Premier League 2015-2016 menghadapi Newcastle United di Stadion St James' Park, Newcastle-upon-Tyne, Inggris, pada Selasa (19/4/2016).
MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES
Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini (kanan) saat memberikan instruksi kepada para pemainnya dalam laga Premier League 2015-2016 menghadapi Newcastle United di Stadion St James' Park, Newcastle-upon-Tyne, Inggris, pada Selasa (19/4/2016).

UPON-TYNE, JUARA.net - Manchester City gagal meraih kemenangan atas Newcastle United setelah duitahan imbang 1-1 di Stadion St James' Park, Selasa (19/4/2016) atau Rabu dini hari WIB. Meski demikian, Manajer City, Manuel Pellegrini, mengaku cukup senang dengan hasil ini.

Man City berhasil mencetak gol pertama melalui tandukan Sergio Aguero pada menit ke-14 memanfaatkan umpan tendangan bebas Akeksandar Kolarov.

Newcastle baru berhasil membalas pada menit ke-31 melalui sepakan mendatar dari Vurnon Anita yang tidak mampu dijangkau kiper Joe Hart.

Hasil ini membuat Man City untuk sementara unggul satu poin atas Arsenal dan lima angka dari Manchester United.

The Citizens terancam kembali disalip Arsenal jika sukses mengalahkan West Bromwich Albion, Kamis (21/4/2016), dan didekati Man United jika menang atas Crystal Palace di Old Trafford, Rabu (20/4/2016).

Meski demikian, Pellegrini mengaku tetap senang dengan hasil ini. Manajer asal Cile itu hanya kecewa karena timnya tidak bisa memegang kendali pertandingan usai unggul 1-0.

"Saya senang dengan hasil ini. Kami memulai pertandingan seakan-akan bisa meraih kemenangan, tetapi kami tidak bisa memiliki kendali permainan setelah itu," ucap Pellegrini kepada BBC.

Baca Juga:

Selain gagal memegang kendali permainan, Pellegrini juga menyebut faktor keletihan membuat City gagal meraih kemenangan di St James' Park.

"Saya tidak melihat tim dengan energi yang sama seperti Sabtu lalu. Kami bermain dengan hanya memiliki waktu istirahat tiga hari dan ini terjadi pada akhir musim. Para pemain tidak akan mudah untuk memulihkan diri dengan cepat," katanya.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : BBC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X