Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemerosotan Barcelona Akan Tingkatkan Daya Tarik La Liga

By Wisnu Nova Wistowo - Selasa, 19 April 2016 | 21:13 WIB
Mantan kapten Juventus, Alessandro Del Piero, memberikan salam pada fans sebelum laga final Liga Champions antara Barcelona dan Juventus di Olympiastadion, Berlin, Jerman, 6 Juni 2015.
SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES
Mantan kapten Juventus, Alessandro Del Piero, memberikan salam pada fans sebelum laga final Liga Champions antara Barcelona dan Juventus di Olympiastadion, Berlin, Jerman, 6 Juni 2015.

Legenda sepak bola Italia, Alessandro del Piero, mengaku cukup terkejut dengan kemerosotan Barcelona baru-baru ini. Akan tetapi, ia menilai situasi sulit Barcelona itu justru akan membuat orang lebih memperhatikan La Liga.

Hingga akhir Maret Barcelona masih unggul 9 poin di puncak klasemen dari pesaing terdekat Atletico Madrid.

Namun, di tiga pertandingan terakhir mereka mengalami kekalahan beruntun sehingga kehilangan momentum.

Setelah dikalahkan 1-2 oleh Real Madrid di ajang el clasico, Barcelona kembali menelan hasil buruk melawan Real Sociedad (0-1).

Minggu (17/4/2016) di Camp Nou, skuat asuhan Luis Enrique malah dipermalukan Valencia karena kalah 1-2.

Baca juga:

Tiga kekalahan beruntun di La Liga tersebut membuat skuat asuhan Luis Enrique kini hanya unggul selisih gol atas Atletico Madrid dengan kemasan 76 poin.

Mereka juga hanya unggul satu poin dari Madrid.

Lionel Messi dkk juga sudah dipastikan tersingkir dari ajang Liga Champions musim. Langkah Barcelona dihentikan Atletico di perempat final dengan agregat akhir 3-2.

"Saya sedikit terkejut, ini situasi yang luar biasa. Jika dua pekan lalu seseorang mengatakan kepada saya Barcelona akan kehilangan banyak poin atau tersingkir dari Liga Champions, saya tentu akan mengatakan bahwa itu tidak mungkin," kata Del Piero seperti dilansir AS.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X