Leicester City mendapat kabar buruk dengan absennya Jamie Vardy akibat hukuman kartu. Namun, menurut Mousa Dembele yang merupakan gelandang andalan Totenham Hotspur, hal tersebut justru merupakan kabar baik.
Vardy diganjar kartu merah ketika Leicester bermain imbang 2-2 kontra West Ham United, Minggu (17/4/2016). Akibatnya, penyerang berusia 29 tahun itu diganjar larangan bermain satu pertandingan.
Sanksi tersebut bisa bertambah menjadi dua laga apabila Vardy terbukti melakukan tindakan tak sopan kepada sang pengadil lapangan. Ia mengumpat sambil menunjuk wajah wasit Jonathan Moss usai diusir dari lapangan.
Menurut Dembele, ketidakhadiran Vardy bakal memperlemah Leicester. Hal tersebut dianggap akan melancarkan jalan Spurs menuju puncak klasemen.
Vardy merupakan top scorer Leicester pada musim ini. Ia membukukan 22 gol dalam 34 partai liga.
Baca juga:
"Iya, tentu saja," kata Dembele soal keuntungan yang bakal didapat Spurs dengan tidak adanya Vardy, seperti dikutip Mirror.
"Dia adalah pemain terbaik di Leicester. Jadi, ketidakhadiran dia adalah hal bagus bagi kami. Akan tetapi, kami konsentrasi pada pertandingan sendiri," ucap pemain asal Belgia itu.
Leicester dan Spurs berada di barisan terdepan dalam memperebutkan trofi juara Premier League. Dengan 4 laga tersisa, kedua tim terpaut lima poin.
Spurs bercokol di peringkat kedua klasemen dengan perolehan 68 poin. Adapun Leicester berada di posisi teratas dengan 73 angka.
[video]http://video.kompas.com/e/4851245975001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Mirror |
Komentar