Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cedera Renggut Peluang Marchisio Tampil di Piala Eropa 2016

By Nugyasa Laksamana - Senin, 18 April 2016 | 06:58 WIB
Gelandang Juventus, Claudio Marchisio, kembali mengalami cedera serius. Ia pun terancam tak bisa membela Italia di ajang Piala Eropa 2016.
MARCO BERTORELLO/AFP
Gelandang Juventus, Claudio Marchisio, kembali mengalami cedera serius. Ia pun terancam tak bisa membela Italia di ajang Piala Eropa 2016.

Gelandang Juventus, Claudio Marchisio, terancam gagal memperkuat Italia dalam ajang Piala Eropa 2016 lantaran kembali mendapatkan cedera serius.

Juventus mengonfirmasi bahwa Marchisio mengalami pecah ligamen pada lutut kirinya. Hal itu dialami Marchisio kala tampil pada laga Serie A kontra Palermo di Stadion Juventus, Minggu (17/4/2016).

Dalam pertandingan tersebut, Marchisio diturunkan sebagai starter. Namun, saat laga baru memasuki menit ke-16, Marchisio sudah harus digantikan oleh Mario Lemina.

Cedera ini jelas menjadi pukulan telak bagi Marchisio. Sebab, pemain 30 tahun tersebut terancam gagal memperkuat Italia di pentas Piala Eropa 2016.


Gelandang Juventus, Claudio Marchisio, diangkut ke luar lapangan karena mengalami cedera pada lutut kirinya. Ia hanya bermain 16 menit pada laga kontra Palermo di Stadion Juventus, Minggu (17/4/2016). (MARCO BERTORELLO/AFP)

"Pemeriksaan menunjukkan bahwa Claudio Marchisio mengalami pecah ligamen pada lutut kirinya. Dia akan menjalani operasi dalam beberapa hari ke depan," ujar Allegri seusai laga.

Sepanjang musim ini, Marchisio memang akrab dengan cedera. Sebelumnya, ia sempat mengalami permasalahan pada bagian betis yang membuatnya absen pada dua laga Juventus.

Selain Marchisio, Italia juga harus kehilangan Marco Verratti. Gelandang andalan Paris Saint-Germain (PSG) itu diperkirakan bakal absen selama dua bulan karena mengalami cedera paha.

Piala Eropa 2016 akan berlangsung di Prancis pada 10 Juni 2016. Dalam ajang tersebut, Italia tergabung di Grup E bersama Belgia, Republik Irlandia, dan Swedia.

[video]http://video.kompas.com/e/4830094074001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : FourFourTwo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X