Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diwarnai Kartu Merah Vardy, Leicester Tertahan

By Anju Christian Silaban - Minggu, 17 April 2016 | 21:37 WIB
Striker Leicester City, Jamie Vardy (paling kiri), bereaksi setelah diganjar kartu kuning kedua saat melawan West Ham United pada lanjutan Premier League di Stadion King Power, Minggu (17/4/2016).
ADRIAN DENNIS/AFP
Striker Leicester City, Jamie Vardy (paling kiri), bereaksi setelah diganjar kartu kuning kedua saat melawan West Ham United pada lanjutan Premier League di Stadion King Power, Minggu (17/4/2016).

Leicester City bermain imbang 2-2 dari West Ham United pada lanjutan Premier League di Stadion King Power, Minggu (17/4/2016). Jamie Vardy menyumbang satu gol dan menerima kartu merah pada laga ini.

Hasil imbang sekaligus membuat Leicester gagal menjauhi Tottenham Hotspur. Jarak delapan poin memisahkan kedua tim, tetapi Tottenham memiliki tabungan satu laga.

Dalam laga ini, pasukan Claudio Ranieri tergolong minim peluang. Menurut catatan Premier League, Leicester cuma melepaskan dua tembakan ke arah gawang, sedangkan West Ham memiliki empat tendangan tepat sasaran.

Peluang pertama Leicester langsung membuahkan hasil pada menit ke-18. Berdiri di sisi kiri, Jamie Vardy menerima bola dari N'Golo Kante dan melepaskan tembakan ke pojok kiri gawang.

Vardy justru berperan dalam pelemahan skuad Leicester setelah jeda. Dia diganjar kartu kuning kedua karena menjatuhkan diri di kotak penalti pada menit ke-56.

Dengan keunggulan jumlah pemain, West Ham pun tampil lebih menekan. Mereka bahkan mampu mencetak dua gol untuk memutar kedudukan.

Enam menit menjelang waktu normal berakhir, West Ham mendapatkan hadiah penalti karena pelanggaran Robert Huth di kotak terlarang. Eksekusi Andy Carroll mengarah berlawanan dengan antisipasi Kasper Schemichel.

West Ham kembali mencetak gol dua menit setelahnya. Kali ini, Aaron Cresswell melancarkan tembakan voli ke pojok kanan atas gawang Leicester.

Kemenangan West Ham buyar akibat penalti pada menit terakhir injury time. Eksekusi Leonardo Ulloa yang masuk sebagai pemain pengganti, mengubah skor akhir menjadi 2-2.

Leicester City 2-2 West Ham United (Jamie Vardy 18; Leonardo Ulloa 90'-p - Andy Carroll 84'-p; Aaron Cresswell 86')


Editor :
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X