Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Rosberg Setelah Menangi Tiga Balapan F1

By Delia Mustikasari - Minggu, 17 April 2016 | 20:34 WIB
Pebalap Mercedes asal Jerman, Nico Rosberg, selfie bersama tim setelah memastikan kemenangan pada GP China di Sirkuit Internasional Shanghai, Minggu (17/4/2016).
MARK THOMPSON/GETTY IMAGES
Pebalap Mercedes asal Jerman, Nico Rosberg, selfie bersama tim setelah memastikan kemenangan pada GP China di Sirkuit Internasional Shanghai, Minggu (17/4/2016).

Pebalap Mercedes, Nico Rosberg, mengatakan bahwa masih terlalu dini untuk menyimpulkan apa pun setelah dia meraih tiga kemenangan beruntun pada awal balapan Formula 1 musim 2016.

Kemenangan pada GP China di Sirkuit Internasional Shanghai, Minggu (17/4/2016) menambah rentetatan kemenangan pebalap asal Jerman itu sejak akhir musim 2015.

Total Rosberg telah membukukan enam kemenangan beruntun. Sebelumnya pada tiga balapan akhir 2015 dia juga meraih podium pertama.

"Terlalu dini untuk membuat kesimpulan apa pun. Saat ini sudah berlangsung tiga balapan dan hasilnya baik bagi saya. Balapan musim ini akan menjadi yang terpanjang dalam sejarah F1 dengan 21 balapan," kata Rosberg.

"Masih ada 18 balapan lagi sehingga tidak masuk akal jika mengambil kesimpulan, meskipun hanya untuk memberi penilaian apakah ini awal balapan yang baik atau buruk," ucap Rosberg.

Menang di GP China membuat Rosberg kokoh di puncak klasemen pebalap F1 dengan 75 poin. Rekan satu timnya, Lewis Hamilton berada di posisi kedua setelah meraih 39 poin.

Posisi ketiga hingga kelima, masing-masing ditempati Daniel Ricciardo (Red Bull) dengan 36 poin, Sebastian Vettel (Ferrari) dengan 33 poin, dan rekan satu timnya, Kimi Raikkonen yang mengumpulkan 28 poin.

"Saya senang dengan cara yang saya lalui untuk mendapatkan gelar juara dan saya merasa baik dengan mobil yang ada. Saya tidak bisa mengatakan lebih dari itu," tutur Rosberg.

Unggul dari Hamilton tidak membuat Rosberg puas. Dia tetap mewaspadai Juara Dunia 2008, 2014, dan 2015 itu.

"Lewis hanya tertinggal sedikit dari saya, yakni kurang 30 poin. Itu tidak banyak dan tentunya dia akan semakin termotivasi. Dia tidak akan pernah menyerah seperti balapan musim lalu," kata Rosberg.

Selama berlangsungnya balapan GP China, Rosberg mengatakan bahwa satu-satunya kesulitan yang dialaminya adalah ketika dia melewati Ricciardo.

Ricciardo sempat memimpin balapan di depan Rosberg. Namun pada lap ketiga, insiden dialami pebalap Australia tersebut.

Ban kiri belakangnya rusak dan dia kehilangan posiis pertama. Ricciardo bisa kembali ke pit untuk berganti ban, lalu melanjutkan balapan.

"Start saya tidak terlalu buruk, tetapi Daniel setingkat lebih baik. Saya senang dengan hasil hari ini karena untuk pertama kalinya saya bisa juara di sini," kata Rosberg.

Seri balapan berikutnya, yakni GP Rusia akan digelar di Sikuit Sochi Autodrom pada 29 April hingga 1 Mei.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X