"Selagi masih ada poin yang bisa diraih, kami harus terus berjuang. Masih banyak laga yang harus dimainkan dan tentu dimenangi," kata pelatih Inter Milan, Roberto Mancini, kepada La Gazzetta dello Sport.
Penulis : Anggun Pratama
Ucapan Mancini itu terkait dengan target Inter mengejar posisi yang kini sedang diduduki oleh AS Roma, peringkat tiga. Posisi itu berhadiah Liga Champions.
Mancini mencoba menjaga optimisme dalam tim mengingat saat ini jarak mereka dengan Roma sudah enam poin dan liga tinggal menyisakan enam pertandingan.
Hanya, Mancini juga mengaku mengejar perolehan poin Roma sudah sangat sulit.
"Saat ini, jangankan mengejar Napoli (terpaut 12 poin), mengejar poin Roma saja sudah sangat sulit. Kami harus terus bekerja dan mencoba menilai segalanya dari sisi positif, meski terkadang yang terlihat terasa negatif," tutur Mancini.
3 - Jumlah gol yang dicetak pemain Napoli, Jose Callejon, dalam 7 pertemuan lawan Inter Milan.
Kini, yang coba dilakukan oleh pelatih asal Italia itu adalah sekadar mencoba mempertahankan tempat di posisi empat.
Bila dibanding musim lalu, finis di peringkat itu sudah merupakan perubahan positif sebanyak empat titik.
Hal lain adalah posisi empat menjanjikan tempat langsung di fase grup Liga Europa.
Namun, melihat target awal buat finis di zona Liga Champions, Inter saat ini termasuk tim yang nyaris gagal.
Usaha merendah itu sepertinya juga terkait dalam misi menenangkan tim menjelang lawan Napoli di Giuseppe Meazza, Sabtu (16/4/2016).
Dengan bermain tanpa beban buat harus mengejar Roma, Mancini berharap pasukannya bisa memukul Napoli.
"Saya berharap duel melawan Napoli bakal menyajikan laga indah. Mereka memiliki pemain hebat dan sedang menjalani musim luar biasa," kata Mancini memuji calon lawannya itu.
[video]http://video.kompas.com/e/4839229109001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tabloid BOLA No.2.662 |
Komentar