Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Gelandang Timnas Korsel Belum 'Menggoda' Pelatih Persija

By Segaf Abdullah - Kamis, 14 April 2016 | 17:05 WIB
Gelandang asal Korea Selatan (Korsel), Hong Soon-hak (membentangkan tangan) saat main untuk Persija kala melawan MSG di Lapangan Villa 2000, Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (14/4/2016).
SEGAF ABDULLAH/JUARA.NET
Gelandang asal Korea Selatan (Korsel), Hong Soon-hak (membentangkan tangan) saat main untuk Persija kala melawan MSG di Lapangan Villa 2000, Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (14/4/2016).

Pelatih Persija Jakarta, Paulo Camargo langsung memainkan gelandang asing seleksi Hong Soon-hak pada uji coba timnya, Kamis (14/4/2016) pagi. Pada laga ini, pemain asal Korea Selatan (Korsel) itu jadi bagian kemenangan tipis Persija dengan skor 2-1 atas MSG FC.   

Demi memenuhi kuota pemain asing asal negara Asia, Persija memberi kesempatan trial Hong Soon-Hak. Pemain yang berusia 35 tahun itu berposisi sebagai gelandang bertahan dimainkan penuh pada babak kedua oleh Camargo pada uji coba ini.

Walaupun, Soon-hak baru tiba pada Rabu (13/4/2016) malam.

"Saya baru pertama kali melihat permainan Hong Soon-hak. Untuk meyakinkan saya, pastinya harus kembali mengamati permainannya saat sesi latihan tim atau laga uji coba lainnya," ucap Paulo Camargo.

Pelatih asal Brasil itu juga memberikan komentar untuk penampilan perdana Hong soon-Hak bersama Persija. Menurutnya, dia belum bisa bicara serius terkait performa pemain ini karena baru gabung.

Baca juga:

"Ya, hari ini kami menjalani laga yang mudah. Saya tidak menjadikan laga uji coba hari ini sebagai tolok ukur permainannya. Saya akan membawanya dalam tur Jawa Timur menghadapi Madura United dan Arema Cronus," ujarnya.

Camargo juga menyatakan kemungkinannya untuk memasukkan Hong Soon-Hak dalam skuat Persija guna arungi Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016.

"Saya pikir untuk memenuhi kuota pemain asing asal Asia, Hong Soon-hak memiliki peluang untuk memperkuat Persija," kata Camargo.

Sebelum menjalani seleksi di Persija, Hong Soon-hak lebih dulu memperkuat klub asal Austria, Grazer AK dan K-League atau Liga Korea Selatan (Korsel), Suwon Samsung Bluewings, selama delapan tahun.


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X