Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rifat Sungkar Nantikan Lahirnya Rio Haryanto Baru

By Ade Jayadireja - Kamis, 14 April 2016 | 17:20 WIB
Atlet reli nasional, Rifat Sungkar (tengah), bersama jajaran PT Pertamina dalam peluncuran Pertamax Motorsport Program, Kamis (14/4/2016)
ADE JAYADIREJA/JUARA.NET
Atlet reli nasional, Rifat Sungkar (tengah), bersama jajaran PT Pertamina dalam peluncuran Pertamax Motorsport Program, Kamis (14/4/2016)

Pereli nasional, Rifat Sungkar, berharap kelak Indonesia bisa kembali melahirkan pebalap yang bisa bersaing di ajang Formula 1 seperti Rio Haryanto.

Rio menjadi wakil Indonesia pertama yang bisa menembus kompetisi balap jet darat tersebut.

Melalui acara bertajuk Pertamax Motorsport Program (PMP), Rifat mengaku menantikan lahirnya jagoan baru di lintasan.

"Semoga kami bisa melahirkan Rio Haryanto yang lainnya," kata Rifat yang akan ikut berkompetisi di ajang Pertamax Championship 2016.

Baca juga:

"Indonesia sebenarnya punya banyak pebalap berpotensi besar. Namun, bakat mereka tidak berkembang karena tidak dikelola dengan cara yang benar," kata pria berumur 37 tahun itu.

PMP merupakan program yang diselenggarakan oleh PT Pertamina. Acara ini merupakan bentuk dukungan terhadap olahraga otomotif di Indonesia.

Salah satu program PMP adalah Pertamax Championship yang akan terbagi dalam 3 cabang, baik roda 4 maupun roda 2.

Ketiga cabang yang diperlombakan adalah Pertamax Drifting Championship, Pertamax Racing Sprint Rally Championship, dan Pertamax Drag Bike Championship.

[video]http://video.kompas.com/e/4842381631001_ackom_pballball[/video]


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X