Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diego Santos Siap Cetak Sejarah di Semen Padang

By Suci Rahayu - Kamis, 14 April 2016 | 10:31 WIB
Gelandang asal Brasil, Diego Santos (tengah) bersama Semen Padang saat menang 3-0 atas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Kamis (7/4/2016).
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Gelandang asal Brasil, Diego Santos (tengah) bersama Semen Padang saat menang 3-0 atas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Kamis (7/4/2016).

PADANG, JUARA.net – Diego Santos akhirnya jadi bagian Semen Padang. Sempat menjalani seleksi di beberapa klub, pemain asal Brasil tersebut kini sudah resmi dikontrak oleh klub berjulukan Kabau Sirah.

Diego Santos masuk dalam skema bermain yang disiapkan oleh pelatih Semen Padang, Nilmaizar. Gelandang asal Negeri Samba ini dinilai pemain yang dibutuhkan lini tengah skuat Kabau Sirah.

”Saya pikir Indonesia adalah tempat yang bagus untuk bermain dan hidup dengan tenang. Di sini, orang-orangnya baik, saya juga salut dengan para fans yang sangat antusias,” ucap Diego,  seusai mendapat kontrak dari manajemen Kabau Sirah.

Diego mengaku tidak akan mengecewakan Semen Padang yang sudah menaruh kepercayaan padanya. Ia bertekad untuk memberikan gelar juara bagi Semen Padang. Terlebih, Diego sadar betul dengan dukungan fans yang selama ini diberikan padanya.

Baca juga:

”Saya tidak sekedar ingin bermain saja. Tetapi, saya ingin membuat sejarah dan memberikan sesuatu, misal memenangkan gelar dan juara bersama klub ini,” tuturnya.

”Uang bukan segalanya bagi saya dalam karier. Yang lebih penting bagi saya adalah penghargaan dari fans dari klub yang saya bela,” kata Diego Santos.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4839934127001&preload=none[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X