Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

13 Wakil Indonesia Maju ke Babak Kedua Singapura Terbuka

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 13 April 2016 | 23:34 WIB
Pasangan ganda putra nasional, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan,saat menjalani pertandingan babak pertama Malaysia Terbuka 2016 kontra Li Junhui/Liu Yuchen (China) di Malawati Stadium, Shah Alam, Rabu (6/4/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra nasional, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan,saat menjalani pertandingan babak pertama Malaysia Terbuka 2016 kontra Li Junhui/Liu Yuchen (China) di Malawati Stadium, Shah Alam, Rabu (6/4/2016).

Sebanyak 10 wakil Indonesia berhasil menggenggam kemenangan pada babak pertama Singapura Terbuka yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Rabu (13/4/2016).

Ke-10 wakil Merah Putih ini mengikuti jejak tiga wakil ganda campuran Indonesia yang lebih dulu melaju ke babak kedua, Selasa (12/4/2016).

Selain unggulan kedua ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pasangan ganda putri terbaik Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii juga mulus menembus babak kedua.

Ahsan/Hendra mengalahkan wakil Taiwan, Liao Min Chun/Tseng Min Hao, 21-16, 17-21, 21-17, sedangkan Nitya/Greysia menang telak atas pasangan Mesir, Nadine Ashraf/Menna Eltanany, 21-5, 21-4.

Ahsan/Hendra bukan satu-satunya wakil ganda putra Indonesia yang sukses mencapai babak kedua. Pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, Markus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Berry Angriawan/Rian Agung Saputro, juga melangkah ke babak ini.

Rapor serupa juga dibukukan barisan srikandi ganda putri. Selain Nitya/Greysia, ada Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari dan Tiara Rosalia Nuraidah/Rizki Amelia Pradipta.

Sementara itu, dari nomor tunggal putra ada unggulan kedelapan, Tommy Sugiarto, Jonatan Christie, dan pemain senior yang memulai perjalanan dari babak kualifikasi, Sony Dwi Kuncoro.

Jumlah wakil sama juga didapat pada nomor ganda campuran yang meloloskan unggulan pertama Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, unggulan kelima Praveen Jordan/Debby Susanto, dan Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja.

Satu-satunya nomor yang gagal menempatkan wakil pada babak kedua ialah tunggal putri.

Linda Wenifanetri, Maria Febe Kusumastuti, Lyanny Alessandra Mainaky, dan Yulia Yosephin Susanto, skuat Indonesia lagi-lagi harus gigit jari setelah tak ada satu pun pemain tunggal putri yang mampu berbicara banyak.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X