Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

M'Baye Niang Bertekad Pulih di Final Coppa Italia

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 8 April 2016 | 22:01 WIB
Striker AC Milan, Mbaye Niang (kiri), berebut bola dengan bek Juventus, Andrea Barzagli, saat kedua tim bertemu di laga lanjutan Serie A 2015-2016 di stadion Juventus Arena, Turin, 21 November 2015.
VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Striker AC Milan, Mbaye Niang (kiri), berebut bola dengan bek Juventus, Andrea Barzagli, saat kedua tim bertemu di laga lanjutan Serie A 2015-2016 di stadion Juventus Arena, Turin, 21 November 2015.

Penyerang Milan, M’baye Niang, sudah mulai menjalani fisioterapi setelah engkelnya dioperasi. Dia merasa optimistis masih bisa bermain pada sisa musim ini.

Pada akhir Februari, Niang mengalami kecelakaan mobil. Engkelnya cedera dalam kejadian itu.

Dia sudah menjalani operasi di Amsterdam pada 11 Maret. Sekarang penyerang asal Prancis berdarah Senegal itu mengaku perkembangan kondisi fisiknya berlangsung positif.

“Kondisi saya bagus dan mulai menjalani fisioterapi,” katanya seperti dikutip dari Sportmediaset. “Saya berharap sudah bisa bermain lagi pada final Coppa Italia.”

Sejak Niang absen, Milan mengalami penurunan performa. Mereka tidak pernah menang dalam empat pertandingan terakhir Serie A dan hanya mencetak dua gol.

Kini Milan masih tertahan di peringkat enam dan tertinggal 14 poin dari peringkat tiga.

Tim asuhan Sinisa Mihajlovic kelihatannya butuh memenangi final Coppa Italia melawan Juventus pada 21 Mei untuk menyelamatkan perjalanan musim ini.

“Hanya kebetulan tim tidak menang ketika saya absen. Saya berharap Milan bisa menyelesaikan musim dengan baik, termasuk di final Coppa Italia lagi,” ujar Niang lagi.

Apabila pemulihan berlangsung lancar, Niang bahkan disebut mungkin bisa bermain di tiga partai terakhir liga melawan Frosinone (1/5), Bologna (8/5), dan Roma (15/5).

Tiga pertandingan itu bisa menjadi pemanasan buatnya sebelum bertemu Juventus di final Coppa Italia.

[video]http://video.kompas.com/e/4829391487001_ackom_pballball[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Sportmediaset


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X