Agen Zlatan Ibrahimovic, Mino Raiola, melontarkan perumpaan menarik terkait rumor gantung sepatu kliennya. Dikatakan dia, kepergian Ibrahimovic bak pencurian lukisan Mona Lisa.
Kontrak Ibrahimovic bersama Paris Saint-Germain (PSG) bakal berakhir pada 30 Juni 2016. Ada wacana, dia akan memutuskan gantung sepatu apabila PSG menjuarai Liga Champions.
Maklum, gelar Liga Champions merupakan satu-satunya prestasi yang belum pernah diraih Zlatan Ibrahimovic sepanjang kariernya.
Hasrat Ibrahimovic untuk mengangkat "Si Kuping Besar" tidak dimungkiri oleh Raiola. Namun, sang agen menepis kabar terkait pensiun.
"Liga Champions tidak akan menentukan masa depannya. Apabila dia ingin berhenti, saya akan mengurungnya di penjara hingga dia berubah pikiran," kata Raiola.
Menurut Raiola, dunia sepak bola akan merasakan kehilangan besar apabila Ibrahimovic memutuskan pensiun. Apalagi, striker berkebangsaan Swedia itu masih tampil produktif meski telah menginjak usia 34.
"Andai dia memutuskan pensiun, ini seperti seseorang telah mencuri lukisan Mona Lisa," tutur Raiola.
Bukan kali pertama Raiola menganalogikan kasus kliennya dengan Mona Lisa. Perumpamaan serupa dilontarkan Raiola ketika membicarakan peluang transfer Mario Balotelli ke AC Milan pada Desember 2012.
[video]http://video.kompas.com/e/4830092259001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | |
Sumber | : | RMC |
Komentar