Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antonio Conte Sudah Hadir di Markas Chelsea

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 6 April 2016 | 18:23 WIB
Antonio Conte kala sukses membawa Juventus juara Serie A pada musim 2011-2012.
GIUSEPPE CACACE/AFP
Antonio Conte kala sukses membawa Juventus juara Serie A pada musim 2011-2012.

Antonio Conte mengejutkan para pemain Chelsea dengan hadir di markas latihan klub di Cobham pada Selasa (5/4/2016).

Conte sudah dikonfirmasi akan menangani Chelsea mulai musim depan. Chelsea mengambil langkah cepat dengan memperkenalkan Conte kepada skuat lebih awal.

Langkah selanjutnya, Conte dikabarkan akan menggelar pertemuan dengan beberapa pemain yang diisukan bakal hengkang seturut kehadirannya.

Eden Hazard, John Terry, Nemanja Matic, dan Diego Costa disebut-sebut termasuk deretan pemain itu.

Susunan pendamping Conte di jajaran manajerial tim juga diberitakan sudah terbentuk. Conte tadinya ingin membawa 10 staf yang telah bekerja dengannya di Juventus maupun timnas Italia.

Tapi, tercipta kompromi karena Chelsea menginginkan dia memberikan tempat kepada Steve Holland, Chris Jones, dan Christophe Lollichon.

Conte dikabarkan setuju hanya membawa lima orang, yaitu Gianluca Conte, Angelo Alessio, Massimo Carrera, Paulo Bertelli, dan Mauro Sandreani.

Untuk urusan transfer, pemilik Chelsea, Roman Abramovich, sudah merencanakan makan malam bareng direktur-direktur Juventus.

Dia ingin membahas masa depan pemain pinjaman Juventus dari Chelsea, Juan Cuadrado, dan kemungkinan membeli Paul Pogba serta Leonardo Bonucci.

Di lain pihak, Juventus tertarik pada prospek merekrut Hazard, Willian, dan Oscar.

[video]http://video.kompas.com/e/4828515329001_ackom_pballball[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : DAILYMAIL, Tribalfootball


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X