Hasil negatif diperoleh pebulu tangkis tunggal putri nasional, Linda Wenifanetri, pada Malaysia Terbuka 2016 yang berlangsung di Malawati Stadium, Sah Alam, 5-10 April.
Bertanding melawan Porntip Buranaprasertsuk (Thailand) pada babak pertama, Rabu (6/4/2016), Linda kalah 16-21, 10-21.
Linda sebetulnya mempunyai kesempatan memenangi laga, jika saja dia bermain konsisten. Statistik mencatat, Linda sempat unggul 5-2 dan 14-11.
Namun, pasca diimbangi Buranaprasertsuk pada poin 15-15, fokus Linda buyar.
Hasilnya, Linda cuma bisa menambah satu poin, sementara Buranaprasertsuk terus mendulang poin hingga mencapai poin kemenangan.
Memasuki gim kedua, permainan Linda tak kunjung membaik.
Meski sempat mengimbangi permainan Buranaprasertsuk pada awal-awal gim, perolehan poin Linda mandek ketika menyentuh poin ke-9.
Seusai jeda interval (9-11), Linda hanya mampu menambah satu poin, sedangkan Buranaprasertuk terus melesat dan menyudahi pertandingan dengan skor telak.
Kekalahan Linda ini kian mengukuhkan inferioritas dirinya dari Buranaprasertsuk. Sebelumnya, pemain berperingkat ke-22 dunia itu sudah tiga kali kalah.
Satu-satunya kemenangan Linda atas Buranaprasertsuk terjadi pada babak kedua All England 2013. Saat itu, Linda menang straight game, 21-10, 21-18.
Dengan hasil ini, harapan Indonesia di nomor tunggal putri hanya menyisakan pemain dari babak kualifikasi, Jauza Fadhila Sugiarto.
Sampai berita ini ditulis, Jauza masih menanti jadwal pertandingan melawan wakil tuan rumah, Tee Jing Yi.
Dari dua pertemuan terdahulu, adik kandung pebulu tangkis tunggal putra, Tommy Sugiarto, itu harus mengakui keunggulan Tee.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | juara.net |
Komentar