Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hari Ini Persib Masih Libur Latihan

By Fifi Nofita - Selasa, 5 April 2016 | 09:21 WIB
Usai tampil di final Piala Bhayangkara, I Made Wirawan dan Yandi Sofyan tiba di Mes Persib pada Senin (4/4/2016).
FIFI NOFITASARI/JUARA.NET
Usai tampil di final Piala Bhayangkara, I Made Wirawan dan Yandi Sofyan tiba di Mes Persib pada Senin (4/4/2016).

Persib Bandung mendapatkan jatah libur selama dua hari dari tim pelatih, seusai tampil pada pertandingan final Torabika Bhayangkara Cup 2016 menghadapi Arema Cronus di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (3/4/2016) malam.

Menurut asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan, libur tersebut sengaja diberikan setelah mereka mengarungi turnamen dengan jadwal yang cukup padat. Tim kebanggaan bobotoh ini akan kembali menggelar latihan Rabu (6/4/2016) mendatang.

"Latihan tyim diliburkan dulu. Kami kembali memulai latihan hari Rabu sore," kata Herrie saat ditemui di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (4/4/2016).

Herrie menambahkan, setelah berlaga di Piala Bhayangkara, tim berjuluk Maung Bandung ini akan kembali berlaga di turnamen Segitiga yang akan digelar di Stadion Galuh Ciamis pada 6 sampai 10 April.

Persib pada ajang tersebut akan tampil menghadapi Surabaya United, Jumat (8/4/2016) dan tuan rumah PSGC, Minggu (10/4/2016).
Herrie menuturkan, untuk menghadapi turnamen Segitiga tersebut, pasukan Maung Bandung akan bertolak ke Ciamis pada Kamis (7/4/2016) mendatang.

"Kamis latihan lagi, terus siang harinya kami berangkat ke Ciamis, karena akan main di turnamen Segitiga," tutur mantan pemain Persib ini.

Sementara itu, rombongan tim Persib seusai berlaga di partai final Piala Bhayangkara tiba di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (4/4/2016) siang dengan menggunakan bus dari Jakarta.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X