Manchester United dikabarkan telah menjalin kesepakatan dengan Benfica untuk memboyong Renato Sanches. Mereka mengeluarkan dana tak sedikit untuk mendapatkan permata dari Portugal itu.
Dikutip dari media Portugal A Bola, United setuju membayar 40 juta pound untuk mengangkut Sanches. Nominal tersebut berkisar Rp 749 miliar.
Sanches biasa beroperasi di sektor gelandang. Selain gelandang sentral, ia juga bisa melakoni peran sebagai gelandang serang dan bertahan.
Torehan 18 penampilan, dua gol, dan satu assist pada musim 2015-2016 mengantarkan Sanches menjadi pemain muda terbaik Liga Portugal untuk bulan Desember. Ia pun mendapatkan debutnya bersama tim senior Portugal pada 26 Maret 2016 dalam laga kontra Bulgaria.
Baca juga:
Di level junior, Sanches menjadi langganan timnas. Pria kelahiran Lisabon itu menorehkan 40 penampilan bareng Portugal U-15, U-16, U-17, dan U-19.
United memang sedang membutuhkan tambahan amunisi di sektor gelandang guna melapisi Bastian Schweinsteiger yang masih dirundung cedera. Adapun midfielder lainnya, Michael Carrick, akan habis masa kontrak pada Juni mendatang.
Setan Merah, julukan United, terbilang cukup jarang membeli pemain dari Portugal. Dalam sejarah klub, hanya ada tiga pemain yang berasal dari negara beribukota Lisabon tersebut. Mereka adalah Cristiano Ronaldo, Bebe, dan Nani.
[video]http://video.kompas.com/e/4829400254001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Metro |
Komentar