Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Consadole Sapporo Kalah Saat Main Tanpa Irfan Bachdim

By Minggu, 3 April 2016 | 20:45 WIB
JLeague.jp

League 2 pada Sabtu (26/3/2016) dan menang. Tetapi, Consadole Sapporo mengalami kekalahan saat tak ada nama Bachdim di daftar pemainnya pada laga Minggu (3/4/2016).

Consadole Sapporo akhir pekan ini kembali bermain pada lanjutan kasta kedua Liga Jepang atau J-League 2. Klub berjulukan Consa tumbang dua gol tanpa balas dari tuan rumah Machida Zelvia di Stadion Municipal Athletic, Machida.

Tuan rumah pada pertandingan ini unggul saat laga memasuki menit ke-23. Gol pertama Machida Zelvia pada laga ini dihasilkan oleh gelandang berbakat Takafumi Suzuki melalui sepakan kerasnya.

Satu gol ini bertahan cukup lama, sampai menit ke-89. Sebab, Machida Zelvia baru kembali membobol gawang Consadole Sapporo saat memasuki menit ke-90 melalui sepakan pemain pengganti, Kentaro Shigematsu.

Baca juga:

Shigematsu pada laga ini main sejak menit ke-62 dengan masuk sebagai suksesor Takafumi Suzuki. Kemenangan ini membuat Machida Zelvia naik ke posisi dua klasemen sementara J-League 2 dengan nilai 13.

Sementara itu, Consadole Sapporo harus turun kasta sampai pada posisi tujuh. Mereka baru menghasilkan 10 poin dari enam laga dengan rincian tiga kali menang plus sekali imbang dan sudah kalah dua kali.

Pada laga ini, pelatih Consadole Sapporo, Shuhei Yomoda tak memasang pemain asal Indonesia, Irfan Bachdim. Bahkan, gelandang kelahiran Belanda itu taka da di daftar starting line-up skuat Consa.

[video]http://video.kompas.com/e/4825514028001_ackom_pballball[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : jleague.jp


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X