Real Madrid wajib mewaspadai Andres Iniesta saat melawat ke markas FC Barcelona di Stadion Camp Nou, Sabtu (2/4/2016). Sudah terbukti bahwa gol dari gelandang senior Barcelona itu selalu membuat Los Blancos terjungkal.
Pertarungan antara Barcelona dan Real Madrid selalu menyita perhatian publik sepak bola Spanyol dan dunia. Berbagai kisah menarik selalu terhampar menjelang pertemuan kedua klub raksasa Negeri Matador tersebut. Termasuk cerita tentang Andres Iniesta.
Gol Iniesta ibarat jimat bagi Barcelona. Setiap pemain berusia 31 tahun itu menjebol gawang Madrid, Blaugrana selalu mengakhiri laga dengan kemenangan.
Statistik mencatat bahwa Iniesta sudah membuat gol dalam tiga partai el clasico. Ketiga laga tersebut berujung kemenangan buat Barcelona.
Baca juga:
Gol teranyar Andres Iniesta ke gawang Real Madrid terjadi saat Barcelona memetik kemenangan telak 4-0 di markas El Real pada 21 November 2015.
Mendapat sodoran umpan tumit dari Neymar, pilar timnas Spanyol itu melepaskan tembakan keras yang mendarat di sisi kiri gawang Keylor Navas.
Dua gol Iniesta lain terjadi dalam leg kedua Piala Super Spanyol 2011 dan pertandingan lanjutan La Liga pada 24 Maret 2014.
Barca memenangi kedua pertempuran tersebut dengan skor 3-2 dan 4-3.
"Semua gol penting, tetapi saya memikirkan detail lain dari mereka," ucap Iniesta soal Barcelona yang kini unggul 10 poin atas Real Madrid di papan klasemen.
Selepas kepergian gelandang Xavi Hernandez ke Qatar, kini Iniesta menjadi pemain FC Barcelona yang paling berpengalaman di laga bertajul el clasico.
Iniesta sudah 32 kali membela Barcelona melawan Real Madrid dengan hasil 14 kemenangan, delapan seri, dan 10 kali kalah.
[video]http://video.kompas.com/e/4817894060001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Marca |
Komentar