Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Higuain, Napoli Boikot Media di Italia

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 31 Maret 2016 | 11:45 WIB
Penyerang Napoli, Gonzalo Higuain, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Genoa dalam pertandingan Serie A di Stadion San Paolo, Naples, Italia, 20 Maret 2016.
CARLO HERMANN/AFP
Penyerang Napoli, Gonzalo Higuain, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Genoa dalam pertandingan Serie A di Stadion San Paolo, Naples, Italia, 20 Maret 2016.

Napoli mengumumkan pemboikotan terhadap salah satu stasiun televisi Italia, Mediaset Premium, lantaran mengklaim Gonzalo Higuain menolak tawaran pembaruan kontrak.

Musim ini, Higuain sukses tampil memukau bersama Napoli. Pemain asal Argentina itu sanggup menorehkan 31 gol dari 37 pertandingan di seluruh kompetisi.

Hal ini memicu kabar mengenai potensi kepindahannya dari Napoli. Salah satu klub yang kerap dilaporkan berminat kepada Higuain adalah Bayern Muenchen.

Rumor tersebut kemudian dipertegas oleh Mediset Premium yang menyebutkan bahwa Higuain telah berbicara dengan pihak Napoli untuk tidak memperbarui kontraknya yang akan berakhir pada 2018.

Pemberitaan itu mengarah kepada spekulasi bahwa Higuain akan segera dijual Napoli dengan banderol sebesar 96 juta euro pada musim panas nanti.

Napoli pun merasa dirugikan dengan pemberitaan tersebut. Mereka dengan tegas membantah berita itu dan akan melarang Mediaset Premium untuk melakukan sesi wawancara.

Baca Juga:

"Napoli tercengang dengan pernyataan Paolo Bargiggia (jurnalis SportMediaset) yang disiarkan Mediaset Premium. Ia mengatakan serangkaian kebohongan mengenai hubungan kerja sama antara Higuain dan Napoli," demikian pernyataan Napoli pada Rabu (30/3/2016).

"Berita itu tidak memuat kebenaran dan dikemas tanpa menghormati kode etik jurnalistik. Tidak ada sumber yang bisa dikonfirmasi mengenai ucapan Bargiggia."

Napoli menyayangkan Mediaset yang selama ini dianggap sebagai media revolusioner dalam jurnalisme Italia, telah mencoreng dirinya sendiri karena pemberitaan Higuain tersebut.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Napoli


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X