1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (30/3/2016) malam.
Menurutnya, pada pertandingan tersebut secara pemainan pasukannya bisa mengimbangi tim berjulukan Maung Bandung ini. Hanya saja, beberapa peluang yang didapat oleh Fadil dkk tidak menemui sasaran.
”Saya mengucapkan selamat kepada Persib, yang pada malam ini menang skor dari kami. Tentu, mereka akan ke final, jadi jangan lupa menang skor,” kata Indra Sjafri seusai laga.
”Di sepak bola itu, ada faktor keberuntungan. Beberapa kali dapat peluang, kami gagal maksimal. Saya pikir ini bukan Bali United saja, timnas juga begitu, shooting lima keluar enam. Lalu, kami melakukan change shooting tetapi tidak menemui sasaran,” ucapnya.
Soal gol tunggal Tantan pada menit ke-78, yang membuat pasukannya gagal berlaga di partai final, Indra Sjafri punya pendapat. Menurut mantan pelatih timnas U-19 Indonesia ini, dia sudah mewanti-wanti pasukannya untuk mewaspadai pergerakan terutama untuk bola atas Maung Bandung.
Baca juga:
- Persija Berpeluang Diperkuat Eks Rekan Duet Samuel Eto’o
- Stadion Disewa ’Real Madrid,’ Uji Coba Surabaya United Pindah
”Yang digarisbawahi saat meeting, saya berpesan agar hati-hari untuk bola set piece. Karena, mereka (Persib) punya target man. Itu yang saya ingatkan dan akhirnya yang bisa membobol kami,” tutur Indra Sjafri.
Seusai tampil di Piala Bhayangkara ini, Indra Sjafri akan membenahi pasukannya agar saat tampil di Indonesia Soccer Championship (ISC) A bisa lebih baik. Dia punya waktu sebelum turnamen jangka panjang akan bergulir pada pertengahan April 2016.
”Tentunya, kami banyak pekerjaan rumah untuk kompetisi mendatang. Karena, saya fokus untuk persiapan kompetisi sejauh ini,” pungkasnya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar