Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nitya/Greysia Susul Anggia/Shitta ke Babak Kedua India Terbuka

By Delia Mustikasari - Rabu, 30 Maret 2016 | 14:42 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, sedang menjalani sesi latihan sebelum India Terbuka di Siri Fort Indoor Stadium, Selasa (29/3/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, sedang menjalani sesi latihan sebelum India Terbuka di Siri Fort Indoor Stadium, Selasa (29/3/2016).

Pasangan ganda putri Indonesia, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, mengikuti jejak Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani yang melangkah ke babak kedua India Terbuka.

Nitya/Greysia melangkah ke babak kedua setelah mengatasi pasangan Mesir, Nadine Ashraf/Menna Eltanany, 21-3, 21-3 pada pertandingan yang digelar di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (30/3/2016).

Nitya/Greysia hanya bertarung selama 15 menit untuk memastikan kemenangan.

Di atas kertas, Nitya/Greysia yang merupakan unggulan pertama memang lebih unggul dari Nadine/Menna.

Pada gim pertama, Nitya/Greysia nyaris tak mendapat perlawanan berarti sehingga mereka meraih poin dengan mudah.

Begitu pula pada gim kedua, Nitya/Greysia tidak perlu memeras keringkat karena mereka melaluinya dengan begitu mudah.

Pada nomor tunggal putri, Indonesia tak memiliki wakil setelah Linda Wenifanetri dan Maria Febe Kusumatuti langsung tersingkir pada babak pertama.

Linda kalah dari YUi Hashimoto (Jepang), setelah bertarung selama 1 jam 5 menit dengan 21-18, 11-21, 20-22.

Febe sementara itu tak bisa melanjutkan kiprahnya ke babak kedua setelah ditaklukkan pemain tunggal putri Thailand, Porntip Buranaprasertsuk dengan 18-21, 7-21.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X